Jakarta (ANTARA) - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate meninjau layanan telekomunikasi di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, yang sudah berlangsung selama seminggu.
"PON XX Papua) ini juga bisa berhasil dengan baik karena didukung dengan 5G experience, yang dilakukan oleh Telkomsel di Media Center Kominfo di sini," kata Johnny saat berkunjung ke Media Center Kementerian Kominfo di Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis, dikutip dari keterangan pers.
Layanan 5G yang digunakan Media Center Kementerian Kominfo membuat informasi tentang penyelenggaraan PON XX Papua bisa dinikmati di seluruh Indonesia.
Baca juga: Kominfo minta operator seluler optimalkan jaringan untuk PON XX Papua
"Pelayanan di Media Center, baik Media Center utama maupun tiga klaster itu juga berlangsung dengan baik. Dari sebaran berita secara nasionalnya juga bagus. Bahkan pada saat pembukaan PON XX Papua yang dilakukan oleh Bapak Presiden (Joko Widodo) juga menjangkau seluruh masyarakat secara nasional," kata Johnny.
Dia mengharapkan informasi tentang PON XX Papua juga bisa menjangkau negara tetangga.
"Sehingga etalase PON ini menjadi salah satu contoh tolok ukur bagaimana penyelenggaraan acara nasional yang besar dilakukan selama masa pandemi dapat dilaksanakan dengan baik, ini yang kita harapkan bersama," kata Johnny.
Selain menyiapkan sarana dan prasarana untuk menunjang PON XX Papua, pemerintah juga memperketat protokol kesehatan terus memantau penelusuran dan pelacakan untuk mengendalikan pandemi COVID-19.
Penelusuran dan pelacakan terus ditingkatkan untuk menjamin kelancaran PON XX Papua di semua cabang olahraga. Penggunaan aplikasi PeduliLindungi harus secara masif.
"Monitoring tracing dan tracking terkait dengan Covid-19 berjalan dengan baik dan cepat, sehingga pendeteksian terhadap atlet-atlet yang terdampak COVID-19 bisa dilakukan dengan cepat dan penanganan dilakukan dengan baik," kata Johnny.
Menurut Johnny, dengan aplikasi PeduliLindungi, penelusuran dan pelacakan bisa mencegah penularan lebih lanjut.
Baca juga: Media Center Kominfo Klaster Mimika siapkan nobar pembukaan PON XX
Baca juga: Informasi PON Papua makin meluas dengan adanya Media Center Jakarta
Baca juga: Protokol kesehatan dan vaksinasi terus ditegakkan jelang PON XX Papua
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021