Karawang (ANTARA News) - Tuan rumah Pelita Jaya berhasil menumbangkan Bontang FC dengan skor 1-0 pada pertandingan lanjutan Liga Super Indonesia 2010/2011 di Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis.
Gol semata wayang Pelita itu tercipta melalui tandukan Jajang Mulyana pada satu menit setelah dimulainya babak kedua. Sedangkan pada babak pertama, permainan Pelita Jaya lawan Bontang FC itu berlangsung tanpa gol.
Selama babak pertama, Pelita Jaya mengandalkan serangan dari sayap kanan. Tetapi, serangan Ardan Aras dan kawan-kawannya itu dapat dengan mudah ditahan oleh barisan belakang Bontang FC.
"The Young Guns" baru mampu mencetak gol pada menit ke-46 setelah Jajang memanfaatkan umpan dari sepak pojok yang dilesakkan Ruben Sanadi.
Tandukkan Jajang yang mengarah ke kanan gawang berhasil menggetarkan gawang Bontang FC yang dikawal Edi Kurnia, setelah sempat mengenai kepala pemain belakang Bontang FC.
Setelah memperoleh satu gol, anak asuh Misha Radovic itu semakin percaya diri dan semakin menggencarkan serangan, hingga melahirkan sejumlah peluang.
Pada menit ke-50 tendangan keras yang dilesakkan pemain tengah Pelita Jaya, Walter Brizuela, melebar. Begitu juga pada menit ke-66, Jajang hampir memperbesar keunggulan Pelita Jaya.
Tetapi, tandukan Jajang melambung ke atas mistar gawang Bontang FC, setelah menyambut umpan dari Andesi Prabowo.
Sementara serangan yang digencarkan Bontang FC tidak bisa menembus gawang Pelita Jaya yang dijaga I Made Kadek Wardana selama 90 menit permainan itu.
Beberapa kali serangan yang ditampilkan anak asuh Fachri Husaini tersebut berhasil diamankan pemain belakang Pelita Jaya.
Tendangan bebas Satoshi Otomo pada menit 87 menjadi peluang terakhir bagi Bontang. Hingga wasit yang memimpin pertandingan, Maslah Ikhsan, meniup peluit panjang sebagai pertanda berakhirnya pertandinga, skor tidak berubah 1-0 untuk kemenangan Pelita Jaya.
Dengan kemenangan tersebut, Pelita Jaya berhasil naik satu tingkat ke peringkat 13, menggeser Persib Bandung. Sedangkan Bontang masih berada di posisi juru kunci klasemen sementara.
Pada pertandingan yang dijaga ketat aparat keamanan itu, wasit mengeluarkan tiga kartu kuning. Satu kartu bagi pemain Pelita Jaya, Feriansyah, dan dua kartu kuning lainnya diberikan kepada pemain Bontang, Kenji Adachihara dan Nyeck Nyobe. (*)
(T.KR-MAKI015)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011