Bandung (ANTARA News) - Mantan Kapolda Jawa Barat Edi Darnadi terpilih menjadi Ketua Umum Dewan Perwakilan Daerah (DPW) Partai Amanat Nasional Jawa Barat untuk lima tahun ke depan.
"Saudara Edi Darnanadi terpilih melalui musyawarah mufakat oleh peserta muswil sebagai Ketua Umum PAN Jabar yang baru," kata Ketua Panitia Pengarah Muswil DPW PAN Jawa Barat Yana Ismayana di Bandung, Senin.
Ia mengatakan, berdasarkan pendapat dari 26 DPD PAN se-Jawa Barat sosok Edi Darnadi dinilai sebagai figur yang mampu merekatkan semua generasi di tubuh PAN Jawa Barat dan memiliki jiwa kepimpinan.
Pada pemilihan calon Ketua Umum DPW PAN Jawa Barat, ada tujuh calon, namun tiga diantaranya mengundurkan diri, yaitu Dedi Iswadi, Tete Sukarsa, dan Daeng Muhammad.
"Empat calon tetap maju. Hasilnya saudara Edi yang terpilih," kata Yana.
Edi Darnadi sendiri menyatakan siapa membawa partai era reformasi ini menjadi partai yang semakin diperhitungkan dalam kancah perpolitikan nasional, namun dia akan terlebih dahulu mengeevaluasi kinerja PAN Jawa Barat periode sebelumnya.(*)
KR-ASJ/Y008
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011