Kurang konsentrasinya Real Madrid untuk meraih poin penuh dimanfaatkan juara bertahan Barcelona dengan mengalahkan Malaga 4-1 sehingga mengkokohkan posisi mereka di puncak klasemen, unggul empat poin atas El Real pada pertengahan musim ini, sebagaimana dikutip dari Reuters.
"Kami sedang mencari (striker baru) tetapi kami tidak ingin membicarakannya setiap hari," kata Valdano dalam sebuah wawancara dengan Televisi Spanyol ketika ditanya tentang kemungkinan mendatangkan striker baru pada bursa transfer Januari.
"Mungkin kami sudah sangat terganggu dengan isu ini (pemburuan striker)," tambah mantan pemain Argentina dan Real tersebut.
"Koran-koran hanya mengangkat isu ini di halaman muka mereka bukannya menyoroti pertandingan dan pemberitaan ini yang membuat permainan El-Real terganggu."
"Akan lebih baik untuk fokus pada apa yang sedang terjadi di lapangan karena tim ini kekurangan pundi-pundi gol."
El Real masih mencari penyerang tunggal karena cedera yang menimpa Gonzalo Higuain yang membuatnya duduk dipinggir lapangan hingga sisa musim.
Pelatih Jose Mourinho pada Sabtu menginginkan jika mantan striker El Real Ruud van Nistelrooy kembali ke Real Madrid dari klub Bundesliga Hamburg SV.
Namun, tampaknya Hamburg mengacuhkannya dan direktur olahraga Bastian Reinhardt, seperti dikutip dalam Media Jerman bahwa Van Nistelrooy masih menghormati kontraknya, yang akan berakhir pada akhir musim ini.
"Keputusan kami bulat, dia akan bertahan," kata Reinhardt.
Media massa lokal juga mengaitkan Real dengan pemain Bayern Munich Miroslav Klose dan pemain Manchester City Emmanuel Adebayour.
(ANT/A024)
Pewarta: Adam Rizallulhaq
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011