Masyarakat tidak perlu takut dengan isu-isu yang menyesatkan atau mengganggu.
Wamena (ANTARA) - Personel TNI/Polri di Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua mendukung pengamanan kirab api Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang nantinya tiba dan bermalam di Jayawijaya pada 29 September 2021.
Dandim 1702/Jayawijaya Letkol Inf Arif Budi Situmeang, di Wamena, Selasa, mengatakan sebanyak 560 personel kodim setempat siap menyukseskan agenda itu.
"Didukung batalion 250 personel, semua siap bantu Polres Jayawijaya. Semua satgas TNI yang tergelar di pos-pos juga siap mendukung mengamankan PON XX," katanya pula.
Ia mengatakan masyarakat tidak perlu takut dengan isu-isu yang menyesatkan atau mengganggu.
Kapolres Jayawijaya AKBP Muh Safei mengatakan kurang lebih 150 personel kepolisian akan dilibatkan dalam acara kirab api PON di Jayawijaya.
"Personel kepolisian yang tergelar mulai dari Bandara Wamena-Kantor Otonom semua rute disiapkan seperti itu, dan ini untuk pengamanan terbuka," katanya lagi.
Sedangkan untuk pengamanan tertutup akan didukung oleh TNI.
TNI/Polri telah berkomitmen menyukseskan kegiatan tersebut.
"Intinya TNI/ Polri siap mendukung pelaksanaan PON, karena baru kali ini bisa didapatkan giliran, sehingga apa yang diamanatkan dari atas ke bawah harus dilaksanakan," katanya pula.
Baca juga: Kasatgas pimpin apel gladi pengamanan "opening and clossing ceremony"
Baca juga: TNI jamin keamanan jelang acara pembukaan PON Papua
Pewarta: Marius Frisson Yewun
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021