Dalam pengecekan ke setiap arena, Kapolresta Jayapura didampingi Kasat Resnarkoba Polresta Jayapura Kota Iptu Alamsyah Ali.
Kapolresta Jayapura Kota selaku Kepala Operasi Deraku Cartenz 2021 mengatakan, kunjungannya ke setiap venue yang ada di Kota Jayapura adalah guna mengecek kesiapan personil gabungan TNI-Polri yang telah diperintahkan untuk melakukan pengamanan objek venue.
Personil gabungan yang melakukan pengamanan venue terdiri dari anggota Polresta, BKO Polda Papua, BKO brimob, dinas perhubungan dan dari Satpol-PP Kota Jayapura.
"Kami juga mengecek jumlah personil yang ada di objek pengamanan, apakah yang hadir sudah sesuai dengan surat perintah yang diterbitkan serta melihat apa ada kekurangan sarana prasarana untuk personil yang melakukan pengamanan, " kata Kombes Gustav Urbinas.
Menurut dia, personel TNI-Polri akan melakukan pengamanan di lokasi venue hingga akhir pelaksanaan PON.
"TNI-Polri hadir di lokasi venue guna mengamankan objek atau lokasi yang digunakan untuk pertandingan, selain itu menjamin keamanan dan kenyamanan saat pertandingan berlangsung, " ungkap Kombes Urbinas.
Di Kota Jayapura terdapat 16 arena PON XX dan tercatat 2.252 personel TNI-Polri yang disiapkan.
Baca juga: Polda Papua gelar operasi Deraku-Cartenz selama PON
Baca juga: Kapolres Mimika jamin keamanan atlet PON Papua di Mimika
Baca juga: Polres Merauke gelar gladi pengamanan PON Papua
Pewarta: Evarukdijati
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2021