Surabaya (ANTARA News) - Pengurus wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor NU se-Pulau Sumatra mendeklarasikan pencalonan Choirul Sholeh Rasyid sebagai ketua umum organisasi kepemudaaan itu periode lima tahun mendatang.
Deklarasi pencalonan Choirul Sholeh Rasyid itu digelar di sebuah hotel di kawasan Nginden, Kota Surabaya, Rabu sore.
"Ada sembilan pengurus wilayah Ansor se-Sumatra yang menandatangani dukungan pencalonan sahabat Choirul Sholeh Rasyid," kata Ketua PW GP Ansor Provinsi Bangka Belitung, Darwis.
Selain Bangka Belitung, kesembilan pengurus wilayah itu adalah Sumatra Selatan, Nangroe Aceh Darussalam, Riau, Lampung, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Kepulauan Riau, dan Bengkulu.
Pengurus wilayah yang mendukung Choirul itu menamakan dirinya sebagai Forum Sumatra dalam Kongres XIV GP Ansor NU di Surabaya pada 13-17 Januari 2011.
Choirul tercatat sebagai salah satu Ketua GP Ansor NU periode 2005-2010 dibawah kepemimpinan Saifullah Yusuf.
Selain dari Sumatra, dia mendaku mendapatkan dukungan dari pengurus wilayah Papua, Kalimantan Timur, Sulawesi Barat, dan Gorontalo.
"Kami juga mendapatkan dukungan dari ulama kultural dari Jember dan Lirboyo (Kabupaten Kediri)," kata anggota Fraksi PKB DPR 2004-2009.
Ia bertekad organisasi yang bakal dipimpinnya kelak dapat membawa kemajuan bagi induknya, Nahdlatul Ulama (NU).
"Ansor lahir dari rahim NU. Jangan sampai keberadaan Ansor justru membesarkan partai politik. Kami yang akan mengawal khittah NU," katanya.
Choirul mengaku tidak alergi dengan politik. "Tapi yang patut diingat, tugas kader Ansor adalah membesarkan NU," katanya.
(M038/S026)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011