Seoul (ANTARA News) - Korea Selatan hari Kamis menolak seruan Korea Utara bagi perundingan tanpa syarat untuk meredakan ketegangan dan menyebut tawaran itu sebagai "propaganda" yang tidak akan ditanggapi dengan serius.
Usulan Korea Utara pada Rabu disampaikan ketika wakil AS bertemu dengan pejabat-pejabat Korea Selatan dan China untuk membahas cara menenangkan Semenanjung Korea dan membujuk Pyongyang menghentikan program nuklirnya.
(M014/A038)
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011