Sampit, Kalteng (ANTARA News) - Tiga orang bersenjata api dan senjata tajam, Kamis pagi, merampok Kantor Cabang Pembantu Bank Danamon di Jalan Pangeran Antasari Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

"Kejadian berlangsung singkat antara 15 hingga 20 menit sekitar pukul 10.50 WIB," kata salah seorang warga di sekitar kejadian, Darmin, Kamis.

Ia mengatakan, perampok yang masuk ke dalam bank tiga orang sambil menodongkan senjata api jenis pistol dan senjata tajam sangkur, mereka langsung menyekap teller dan enam pegawai bank.

Menurut Darmin, setelah selesai menjalankan aksinya ketiga peranpok langsung kabur menggunakan dua sepeda motor.

"Ketiga perampok itu infoemasinya membawa kabur uang tunai sebesar Rp218 juta, Rp208 juta dari brankas dan Rp 10 juta dirampas dari petugas teller," katanya.

Saat kejadian berlangsung Satpam yang bertugas tidak ada di tempat karena pada waktu itu yang bersangkutan sedang tugas lapangan menagih cicilan kredit nasabah.

Sementara di lokasi kejadian yang tepat berada di tengah pasar tradisional itu, polisi langsung menggelar penyelidikan.

Kantor KCP Bank Danamon langsung dipasang garis polisi dan dijaga ketat aparat keamanan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Tidak korban luka dalam kejadian ini.

Secara terpisah Kepala Kepolisian Resor (Polres) Kotawaringin Timur, AKBP abdul Hasyim membenarkan adanya kejadian itu dan sekarang kasusnya sedang dalam tahap penyelidikan.

Dirinya juga masih belum bisa memberikan penjelasan mengenai kerugian dan kronologis kejadian perampokan tersebut.

(ANT/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011