melibatkan para kader pemberdayaan kesejahteraan keluarga
Jakarta (ANTARA) - Kelurahan Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur, menggelar aksi tanam raya di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Jaka Teratai.
Lurah Jatinegara Kaum, Henrica Kuswandari, menjelaskan ada beberapa jenis sayuran yang ditanam seperti bayam, cabai, kangkung, dan terong.
Baca juga: Jakarta Pusat isyaratkan segera buka taman kota dan RPTRA
"Ini upaya menciptakan ketahanan pangan di masa pandemi," kata Henrica Kuswandari di Jakarta, Selasa.
Rica menambahkan dengan kegiatan tanam raya itu diharapkan juga dapat meningkatkan ekonomi warga Kelurahan Jatinegara Kaum pada masa pandemi COVID-19.
Dia mengatakan kegiatan tanam raya itu juga untuk mewujudkan Kota Jakarta Timur yang lebih asri sesuai dengan Instruksi Wali Kota Jakarta Timur Nomor 26 Tahun 2020 tentang Gerakan Memperindah Kota bersama PKK Kota Jakarta Timur secara berkolaborasi dengan seluruh unsur elemen masyarakat.
Baca juga: Kelurahan Koja vaksin 26 lansia di RPTRA Sindang Raya
"Di masa pandemi ini kita terus mengedepankan semangat partisipatif dan kolaboratif antara Pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan asri," ujar Rica.
Kegiatan tanam raya itu, kata Rica, melibatkan para kader pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK), pengelola RPTRA dan tokoh masyarakat. Ke depannya dia berjanji akan terus memanfaatkan ruang yang ada untuk penghijauan.
Baca juga: Pemkot Jakarta Timur targetkan tiap kelurahan miliki dua RPTRA
"Ke depannya kita akan terus memanfaatkan ruang dan lahan untuk memperbanyak penghijauan, sehingga kualitas hidup, udara serta peningkatan ekonomi dapat terus meningkat," kata Rica.
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021