Jakarta (ANTARA News) - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa menegaskan dirinya akan tetap berkonsentrasi pada 2011 untuk melaksanakan jabatannya sebagai Menteri Koordinator bidang Perekonomian yang mengurusi berbagai masalah ekonomi.

"2011, saya fokus membangun perekonomian ini. Ada masanya saya mengurusi partai. Hari Sabtu-Minggu saya tetap untuk partai, tapi kan tidak harus menomorsatukan itu, coba anda lihat saya pernah bicara politik, jarang sekali. Saya bicara ekonomi terus, karena itu yang paling penting saat ini," katanya seusai pidato awal tahun di Jakarta, Minggu.

Hatta menilai, hiruk-pikuk politik yang saat ini berlangsung tidak tepat karena menguras energi yang justru merugikan bagi perekonomian.

Menurut dia, pemilu 2014 masih jauh. Untuk itu sebaiknya perhatian difokuskan bagi pembangunan ekonomi yang kini dalam momentum pertumbuhan.

"Saya kira terlalu dini bicara itu. Kita baru satu tahun, kami mau konsentrasi betul untuk menyukseskan pemerintahan ini, agar kita lebih mampu lagi menyejahterakan rakyat. Kita bisa menggenjot lagi perekonomian agar bisa tumbuh lebih besar," katanya.

Sementara itu , terkait dengan 2010 ia menilai, banyaknya hiruk pikuk politik telah menguras energi, sehingga daya dukung terhadap perekonomian yang kini terus tumbuh menjadi lemah.

Menurut dia, pada tahun 2011 ini partai-partai politik harus mampu lebih fokus dan membuat komunikasi yang lebih baik sehingga mampu mendukung perekonomian untuk menyejahterakan masyarakat.

Ia mengatakan, dinamika dalam politik di koalisi wajar, namun hendaknya tetap berpegang pada etika politik.

Ia menilai, Setgab yang belum efektif karena memang dinamika dalam tubuh koalisi, di sisi lain juga komunikasi yang belum terjalin dengan baik. Menurut dia, tidak ada permasalahan yang serius terhadap koalisi.

"Dengan komunikasi bersama akan terbangun kok persamaan itu," katanya.(*)

(L.M041*A041/A011/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011