Roma (ANTARA News/AFP) - Juara Eropa Inter Milan memecat pelatih Rafael Benitez, Kamis, hanya beberapa hari setelah dia mengantarkan mereka merebut juara Piala Klub Dunia dan tampaknya akan digantikan oleh mantan pelatih AC Milan asal Brazil Leonardo.

Kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatan untuk mengakhiri kontrak pelatih asal Spanyol tersebut sekaligus mengakhiri spekulasi dalam beberapa hari ini menyangkut masa depan mantan pelatih Liverpool tersebut.

Inter, yang sebelumnya menunjuk Benitez saat Jose Mourinho pindah ke Real Madrid pada musim panas, mengeluarkan pernyataan pendek yang memastikan kalau tugas pelatih asal Spanyol itu berakhir setelah melakukan pembicaraan dengan agennya.

"Inter Milan dan Rafael Benitez bisa mengumumkan bahwa mereka mencapai kesepakatan yang saling memuaskan untuk penghentian dari kontraknya."

"Inter berterima kasih pada Rafael Benitez atas upayanya memimpin timnya meraih sukses di Piala Super Italia dan Piala Dunia Klub FIFA.

Pemecatan tersebut ditanggapi Benitez yang berbicara pada kantor berita Italia, Ansa," Saya ingin berterima kasih kepada semua orang atas dukungan yang saya terima selama di Inter," katanya.

"Saya ingin berterima kasih atas nama saya sendiri dan atas nama jajaran pelatih saya, kepada para pemain, para direktur, dan para suporter, yang selalu menaruh kepercayaan pada kami."

"Dua gelar yang kami menangkan merupakan hasil dari komitmen semua yang bertahan bersama kami, mempertahankan prinsip-prinsip dasar profesionalisme, edukasi, dan penghormatan pada keputusan-keputusan klub."

"Saya sedih meninggalkan klub besar seperti ini dan semoga tim meraih sukses di masa mendatang."

"Akhirnya saya ingin berterima kasih dengan sepenuh hari pada presiden Massimo Moratti karena telah memilih saya untuk menjadi pelatih Inter."

Dalam klasemen Serie A, Inter menempati posisi ketujuh, tertinggal 13 poin di bawah pesaing sekota mereka, AC Milan, meskipun mereka memiliki masih punya dua pertandingan lebih untuk dimainkan.(*)
(Uu.I015/Z002/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010