Palembang (ANTARA News) - Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin mengharapkan tim nasional sepak bola Indonesia bisa menang dalam menghadapi tim Malaysia pada laga final Asean Football Federation piala Suzuki di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Minggu (26/12).

Tim Merah Putih harus menang karena kemenangan tersebut akan membawa nama persepakbolaan Indonesia, kata gubernur ketika ditanya wartawan di Palembang, Rabu.

Tim Indonesia masuk final setelah mengalahkan Filipina beberapa waktu lalu, kesebelasan garuda tersebut akan menghadapi tuan rumah, Malaysia dalam final nanti.

Lebih lanjut gubenur mengatakan, selain itu kemenangan tim Indonesia itu juga akan menjadi catatan sejarah karena mampu merebut piala AFF.

Ketika ditanya peluang timnas bisa menang, ia mengatakan, cukup besar karena pemain Indonesia sudah teruji.

Selain itu dalam timnas tersebut ada lima pemain Sriwijaya FC yang ikut memperkuat dan kemampuannya tidak diragukan lagi, ujar dia.

Pemain Sriwijaya FC yang memperkuat timnas yakni Ferry Rutinsulu, Firman Utina, Oktavianus, M.Ridwan dan Arif S.

Ini berarti peluang untuk menang sangat besar, tinggal lagi bermain disiplin pada pertandingan bergengsi tersebut, kata dia.

Ketika ditanya tentang skor pada pertandingan nanti, ia tidak menyebutkan, dan yang penting kesebelasan itu bisa menang.

Yang penting timnas menang, menganai skor tidak menjadi masalah berapa gol yang akan diciptakan, tambah gubernur.(*)

(T.U005/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010