Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan Senin ditutup melemah, sementara menguatnya beberapa saham unggulan membuat indeks LQ45 menguat.

IHSG turun 12,76 poin atau 0,36 persen ke level 3.568,81, indeks kelompok 45 saham unggulan (Indeks LQ45) naik 0,652 poin (0,10 persen) ke level 638,244.

Analis pasar modal dari Lautandana Sekuritas Wily Sanjaya mengatakan, aksi jual oleh investor asing yang mencapai Rp58,231 miliar merupakan salah satu pemicu melemahnya indeks BEI.

Selain itu, lanjut dia, pergerakkan bursa regional yang mayoritas bergerak negatif membawa imbas pada indeks BEI yang tidak baik sehingga investor melakukan aksi jual.

Ia memprediksi, untuk perdagangan selanjutnya (Selasa, 21/12) indeks BEI akan bergerak pada support-ressistance di kisaran 3.530-3.600 poin.

Sementara saham yang menguat diantaranya, Astra Otoparts (AUTO) turun Rp 650 ke Rp 14.300, HM Sampoerna (HMSP) turun Rp500 ke Rp28.500, dan Bank Tabungan Pensiunan (BTPN) turun Rp400 ke Rp13.300.

Perdagangan saham pada hari ini bergerak sedikit kurang ramai dengan jumlah saham yang berpindah tangan mencapai 3,843 miliar lembar dari 117.350 transaksi dan nilai Rp3,163 triliun.

Saham yang menguat pada perdagangan BEI sebanyak 368saham, 154 saham melemah, dan 71 saham tidak bergerak.

Sementara bursa Regional seperti Indeks Hang Seng melemah 75,77 poin (0,33 persen) ke level 22.639,08, Indeks Nikkei-225 turun 87,42 poin (0,85 persen) ke level 10.216,41 dan Indeks Straits Times melemah 20,05 poin (0,64 persen) ke level 3.132,96.

(ANT/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010