London (Antara/Business Wire)- Hari ini, World Branding Awards, penghargaan bergengsi yang mengakui merek global terbaik – dalam gelaran ke-13-nya, menganugerahkan "Brand of the Year" kepada 150 merek dari 41 negara dalam seremoni penghargaan pertama dalam sejarah acara itu. Merek-merek tersebut dinominasikan oleh lebih dari 115.000 konsumen dari enam benua untuk edisi khusus dua tahunan Animalis yang berfokus pada penghargaan kepada merek untuk hewan peliharaan dan hewan terbaik dari seluruh dunia.
Animal Planet, BuddyRest, FRONTLINE, KONG, ORIJEN, Pedigree, Petplan, PURINA Friskies, Rogz, Tetra, dan Whiskas, diumumkan sebagai pemenang Tingkat Global tahun ini.
Aqua Design Amano (Jepang), Vitakraft dan zooplus (Jerman), dan PetSmart (AS) diakui sebagai pemenang Tingkat Regional, bersama dengan beberapa pemenang lainnya.
Merek Malaysia yang mencuri perhatian antara lain adalah Aquanice (Makanan Ikan), Aquaria KLCC (Akuarium Publik), Catzonia (Hotel Hewan Peliharaan – Kucing), dan Powercat (Makanan Kucing – Kering/Kibble).
Merek-merek terkenal Singapura termasuk Gold-D (Makanan Kucing) dan Snappy (Tempat Kotoran Kucing) sebagai pemenang Tingkat Nasional, dan Happi Doggy (Kunyahan Gigi) dan Kit Cat (Produk/Perlengkapan Hewan Peliharaan) sebagai pemenang Tingkat Regional.
Terakhir, merek pemenang dari Filipina antara lain adalah Top Breed (Makanan Anjing – Kering/Kibble), Pupkits (Tempat Tidur), dan Petshop.ph (Toko Hewan Peliharaan Online).
“Penghargaan Edisi Animalis menghormati merek-merek terbaik di industri hewan dan hewan peliharaan di seluruh dunia dan mengakui mereka yang tetap menjadi yang terdepan dalam benak konsumen. Mengingat tantangan yang ditimbulkan oleh pandemi global terhadap bisnis, ini setidaknya adalah kesuksesan yang luar biasa,” kata Ketua Forum Branding Dunia, Richard Rowles.
“Ini merupakan perayaan para pemasar merek hewan peliharaan dan hewan terbaik dari seluruh dunia,” tambah Rowles.
Pada upacara penghargaan ini, pengusaha Lara Morgan dan veteran di bidang media, Joe Inglis, menyampaikan pidato utama kepada para tamu.
Penghargaan ini diselenggarakan oleh World Branding Forum, sebuah organisasi nirlaba yang didedikasikan untuk memajukan standar branding.
Untuk informasi lebih lanjut dan daftar lengkap pemenang, kunjungi awards.brandingforum.org.
Tentang World Branding Forum
World Branding Forum (WBF) adalah organisasi nirlaba global yang terdaftar. Tujuan dan kegiatannya adalah untuk meningkatkan standar dalam branding untuk kebaikan industri maupun konsumen. WBF memproduksi, mengelola dan mendukung berbagai program yang mencakup penelitian, pengembangan, pendidikan, pengakuan, jejaring, dan penjangkauan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi brandingforum.org.
Baca versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20210909005386/en/
Kontak
Pers
Peter Michaels
Sumber: World Branding Awards
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2021