pesepeda bisa belanja sambil mengunjungi tempat menarik
Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Barat merencanakan tempat wisata khusus bagi pesepeda dan pepejalan kaki di delapan kecamatan yang saat ini dalam tahap pencarian lokasi.
"Saya mencari lokasi yang bisa digunakan untuk wisata bagi pesepeda dan pejalan kaki," kata Kepala Suku Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Jakarta Barat Sherly Yuliana, Jumat.
Baca juga: Ombudsman Jakarta sebut JLNT kawasan pesepeda timbulkan diskriminasi
Program ini, lanjut Sherly, bertujuan untuk mencari wilayah yang dianggap berpotensi jadi sarana wisata.
Nantinya, Sherly akan merancang jalur khusus sepeda yang melintasi beberapa titik wisata seperti tempat makan, tempat berbelanja, hingga lokasi yang menarik untuk dijadikan swafoto.
Lebih lanjut, Sherly juga berencana menempatkan para pelaku UMKM di beberapa titik jalur sepeda.
Baca juga: Ombudsman Jakarta minta kaji pembongkaran jalur sepeda
Dengan demikian, para pesepeda nantinya bisa berolahraga dan menikmati produk hasil karya UMKM secara bersama.
"Jadi para pesepeda dari titik mana dia ada istirahat. Nanti dia bisa beli makan di rumah makan mana, bisa belanja sambil mengunjungi tempat menarik," kata Sherly.
Kini, Sherly tengah menyebar petugasnya ke seluruh kecamatan untuk mencari tempat yang layak dijadikan jalur sepeda wisata.
Baca juga: Pemprov DKI edukasi perkantoran agar sediakan parkir sepeda
Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Sudin Perhubungan dan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat terkait rencana pengadaan jalur wisata sepeda ini.
"Kami juga akan mengundang beberapa pihak seperti komunitas dan stakeholder terkait untuk hal ini," jelas dia.
Dia berharap wisata di jalur sepeda ini bisa segera rampung dan dinikmati oleh seluruh masyarakat.
Pewarta: Walda Marison
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021