Dirgahayu TNI Angkatan Laut, 'Jalaseva Jayamahe', justru di laut kita jaya
Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyebutkan TNI Angkatan Laut selalu menjadi garda terdepan dalam menghalau segala macam bentuk kekuatan yang mengancam kedaulatan Indonesia di wilayah laut.
"Selama 76 tahun TNI Angkatan Laut telah menjadi bagian integral kekuatan TNI. TNI Angkatan Laut menjadi garda terdepan kekuatan pertahanan negara dari semua ancaman terhadap kedaulatan di laut," kata Panglima TNI dalam video yang ditayangkan Puspen TNI dalam akun resmi Twitternya yang terpantau, di Jakarta, Jumat.
Baca juga: Korps Marinir gelar upacara peringatan HUT Ke-76 TNI AL
Baca juga: Diskomlekal gelar tasyakuran HUT ke-76 TNI AL di Cariu
"Semoga di usia yang semakin matang, TNI Angkatan Laut dapat terus meningkatkan kiprah dan pengabdian kepada bangsa dan negara," kata mantan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) ini dalam menanggapi Peringatan HUT Ke-76 TNI AL pada 10 September ini.
Hadi pun meminta agar TNI AL dapat menajamkan kemampuan interoperabilitas yang terkoneksi tri-matra terpadu agar mampu mewujudkan visi misi TNI AL yang berkelas dunia untuk mengawal Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh.
"Dirgahayu TNI Angkatan Laut, 'Jalaseva Jayamahe', justru di laut kita jaya," demikian Panglima TNI.
Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2021