Menjadi inovator yang menyalurkan segenap keunggulan
Jakarta (ANTARA) - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar meminta mahasiswa dan generasi milenial untuk bersama-sama membangun Indonesia dari desa.
"Improvisasi mahasiswa dalam melihat situasi yang ada di lapangan ini juga harus dikembangkan kemampuannya, diasah terus supaya betul-betul apa yang menjadi harapan kita," ujar Mendes PDTT dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan, bagi negara berkembang seperti Indonesia, intervensi perguruan tinggi wajib untuk terus digulirkan dalam rangka mengejar kemajuan bangsa.
"Pada titik inilah Kuliah Kerja Nyata (KKN) menemukan ruang bagi mahasiswa untuk menjadi inovator yang menyalurkan segenap keunggulan dari perguruan tinggi ke tengah-tengah warga masyarakat," kata Mendes PDTT saat memberi pembekalan KKN Tematik kepada mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG).
Ia menambahkan, upaya-upaya kreatif mahasiswa, dan temuan-temuan perguruan tinggi diharapkan dapat menyejahterakan warga desa untuk mencapai tujuan-tujuan pembangunan desa secara berkelanjutan.
Baca juga: Gus Menteri minta mahasiswa KKN Tematik Unhas paham soal Dana Desa
Baca juga: Mendes: Mahasiswa KKN kawal rencana pembangunan desa
Dalam kesempatan itu, Gus Halim, demikian ia biasa disapa, meminta kepada mahasiswa yang melakukan KKN juga membangun sisi kemanusiaan.
"Nah ini yang juga tidak kalah pentingnya, sisi kemanusiaan kita harus terus kita asah, jangan sampai kita kehilangan sisi kemanusiaan dan KKN penting untuk membangun sisi kemanusiaan," tuturnya.
Baca juga: Mendes PDTT ajak mahasiswa turut serta bangun desa melalui Kukerta
Baca juga: Mendes: Kampus Merdeka dorong mahasiswa terlibat pengembangan desa
Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2021