Jakarta (ANTARA) - Aktor Korea Selatan Jung Woo-sung telah menyumbangkan 100 juta won atau sekitar Rp1,2 miliar kepada Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) Korea untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada orang-orang di Afghanistan.
Menurut kantor Badan Pengungsi PBB Korea Selatan, Jung Woo-sung menyumbangkan uangnya untuk membantu warga Afghanistan yang berada di bawah ancaman kekerasan dan terorisme.
"Saya berharap uang ini akan membantu warga Afghanistan yang kehilangan rumah dan hidup dalam krisis baru-baru ini, serta para pejabat UNHCR yang bekerja untuk membantu mereka," kata Jung Woo-sung, dikutip dari Yonhap, Rabu.
Baca juga: U-KISS lelang album untuk bantu korban banjir Jakarta
Sejak Taliban mengambil alih Kabul bulan lalu, kekerasan meningkat di Afghanistan. UNCHR Korea mengatakan, lebih dari 590.000 warga telah kehilangan rumah mereka dan hampir setengah dari populasi negara itu kini berada dalam krisis kemanusiaan.
Korea Selatan telah mengevakuasi hampir 400 kolega Afghanistan dan anggota keluarga mereka di bawah misi militer, dengan nama sandi "Operation Miracle".
Sejak diumumkan sebagai duta UNHCR pada tahun 2015, Jung Woo-sung telah melakukan perjalanan ke banyak negara dalam krisis pengungsi termasuk Bangladesh, Irak, dan Nepal.
Pada bulan Agustus, ia memberikan sumbangan kepada pengungsi Rohingya yang melarikan diri dari diskriminasi sistematis dan kekerasan militer di Myanmar.
Dia juga menyumbangkan uang untuk membantu pengungsi anak-anak yang menetap di Korea untuk menerima perawatan medis.
Baca juga: Gong Yoo hingga Kim Woo-bin sumbang dana untuk cegah virus corona
Baca juga: Konser K-Pop live galang bantuan COVID-19
Baca juga: Super Junior D&E dan Song Ji-hyo ajak fans bantu anak kanker Indonesia
Penerjemah: Suci Nurhaliza
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2021