Pelaksanaan vaksinasi hingga ke pelosok desa atau wilayah transmigrasi adalah upaya Pemkab Tanah Bumbu dalam menekan kasus COVID-19.
Tanah Bumbu, Kalsel (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, melakukan vaksinasi kepada warga trasmigrasi yang tinggal di Kecamatan Kuranji, sebagai salah satu upaya untuk mengantisipasi dalam penularan COVID-19.
"Yang kami berikan adalah vaksin Sinovac, Alhamdulillah sebagian besar masyarakat sangat antusias mengikuti vaksinasi," kata Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, Setia Budi melalui Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit, Saleh di Batulicin, Rabu.
"Alhamdulillah status Tanah Bumbu turun dari level IV menjadi level III, ini semua berkat kerja keras semua pihak dan dukungan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan," tambahnya.
Saleh yang juga didampingi Kepala Puskesmas Giri Mulya, Suparsono mengatakan ada sebanyak 200 orang yang ditargetkan untuk divaksin.
"Dari jumlah yang kami tentukan sudah memenuhi target," katanya.
Pelaksanaan vaksinasi hingga ke pelosok desa atau wilayah transmigrasi, kata dia, adalah upaya Pemkab Tanah Bumbu dalam menekan kasus COVID-19.
Selain melakukan vaksinasi, Satgas COVID-19 juga gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar yang selalu menerapkan protokol kesehatan, demikian Saleh.
Baca juga: Lima ASN di Tanah Bumbu positif COVID-19
Baca juga: Empat Kafilah Kabupaten Tabalong terkonfirmasi positif COVID-19
Baca juga: Tanah Bumbu salurkan BLT-DD bagi warga terdampak COVID-19
Baca juga: Di Tanah Bumbu, guru wajib hadir di sekolah saat pembelajaran daring
Pewarta: Imam Hanafi/Sujud Mariono
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2021