Jakarta (ANTARA News) - Timnas Filipina beserta rombongan Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) dijadwalkan tiba di Jakarta, pada Selasa (14/12) siang. Informasi dari Humas PSSI, Minggu, menyebutkan pada Selasa sore, timnas Filipina kemungkinan besar sudah melakukan latihan di StadionnUtama Gelora Bung Karno Jakarta.
Filipina akhirnya memakai SUGBK sebagai tempat pertandingan semifinal pertama AFF Suzuki Cup 2010 melawan Indonesia. Partai semifinal kedua antara Indonesia sebagai tuan rumah melawan Filipina akan berlangsung di tempat yang sama pada Minggu (19/12.
Filipina yang kini ditangani mantan pelatih Worthing FC, Simon McMenemy, sukses membawa Filipina lolos kualifikasi. Sukses berlanjut hingga lolos dari grup B.
Runner up grup B ini berhasil menahan imbang Singapura 1-1, mengalahkan juara bertahan Vietnam 2-0 dan menahan imbang 0-0 lawan Myanmar. Sementara juara grup B Vietnam akan menghadapi Malaysia (runner up grup A) pada semifinal lainnya.
Filipin memiliki mesin gol yakni C. Greatwich yang mengoleksi dua gol dan P. Younghusband dengan satu gol.
Sementara yang menjadi lawan mereka adalah Indonesia yang ditangani pelatih Alfred Reidl. Indonesia mendapat keuntungan dengan dua kali pertandingan semifinal ini karena berlangsung di Jakarta.
Indonesia tampil sempurna di grup A dengan mengoleksi sembilan poin dari tiga pertandingan.
Merah-Putih sukses menekuk dan mengoleksi 13 gol dengan mesin golnya diantaranya Irfan Bachdim, M Ridwan, Arif Suyono, Firman Utina, dan Bambang Pamungkas.
Menyusul sukses masuk semifinal, para penggemar Timnas Indonesia semakin banyak yang menonton latihan timnas di Lapangan Timnas Senayan Jakarta, Minggu pagi.
Cuaca pagi yang lumayan panas setelah sebelumnya diguyur hujan, tak mengurangi animo para pecinta timnas untuk memadati kawasan ini. Para penggemar ini harus puas menyaksikan latihan dari luar lapangan.
Sebelumnya, kehadiran para penonton di area lapangan timnas rupanya agak menganggu konsentrasi para pemain, sebab mereka memaksa untuk meminta berfoto bersama atau mengharap tandatangan.
Sehingga Ofisial timnas melakukan steril di dalam lapangan timnas dari penonton. Penggemar hanya diperbolehkan melihat latihan dari balik pagar lapangan timnas PSSI itu. (*)
(T.T009/A020/R009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010