Jakarta (ANTARA News) - Distributor pertama Smartphone BlackBerry di Indonesia, PT Teletama Artha Mandiri (TAM) menghadirkan BlackBerry Bold 9780 (Onyx 2) dalam upaya memperkuat posisi di pasar domestik dan memberikan pilihan yang lebih baik bagi konsumen.
Manager produksi PT Teletama Artha Mandiri (TAM)m Trisnawan Tjipto dalam keterangan pers di Jakarta, Sabut mengatakan, pemakaian Smartphone BlackBerry sudah menjadi gaya hidup dan tren yang terus meningkat di tanah air.
Karena itu untuk memberikan kepuasan kepada konsumen, BlackBerry Bold 9780 (Onyx 2) hadir dengan penambahan spesifikasi memory.
Selain itu juga untuk menjawab tuntutan tingkat kenyamanan konsumen. blackberry itu ditambah dengan kamera 5.0 MP dan internal memory RAM 512 MB serta ` built in` OS 6.0 , tuturnya.
Menurut dia, permintaan pasar menjelang akhir tahun biasanya meningkat, konsumen ingin memiliki blackberry tipe baru yang lebih canggih dan elegan.
"Kami optimis peluncuran blackberry tersebut akan diserapkan masyarakat luas yang memerlukan kelebihan dari produk tersebut," ucapnya.
Karena itu, lanjut dia untuk menarik konsumen lebih besar, maka TAM menghadirkan BlackBerry Bold 9780 (Onyx 2) bekerja sama dengan Telkomsel dengan memberikan paket 50% di bulan ke 2, 3 dan 4 dan dimudahkan dengan program pembelian dari HSBC dengan cicilan 0%.
Sementara itu VP Channel Management Telkomsel, Gideon Edie Purnom0 mengatakan, kenyamanan pelanggan dalam memanfaatkan berbagai fitur dalam BlackBerry Bold 9780 (Onyx 2) lebih maksimal berkat dukungan kapasitas jaringan layanan BlackBerry terbesar yang dimiliki Telkomsel.
Jaringan terluas berkualitas Telkomsel siap memaksimalkan aktivitas mobile lifestyle pelanggan menggunakan BlackBerry, katanya.
Paket yang ditawarkan dari produk tersebut hanya Rp. 4.899.000 untuk BlackBerry Bold 9780 (Onyx 2) berwarna hitam dan Rp. 4.999.000 untuk BlackBerry 9780 (Onyx 2) berwarna putih.
(TAM) selalu memberikan yang terbaik untuk pelanggan dan konsisten menghadirkan produk terbaru dari BlackBerry tersebut. TAM juga memberikan kenyamanan kepada pelanggan dengan memberikan garansi selama dua tahun. (CS/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010