Sorong (ANTARA) - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan apresiasi kepada ketua DPD Golkar Papua Barat yang juga Wali Kota atas penanganan COVID-19 di Kota Sorong
Secara nasional angka "positivity rate" atau tingkat kasus positif di kota Sorong 1,9 sudah di bawah 5 persen standar minimal secara global. Angkat kasus aktif, kematian, dan pasien dirawat sudah di bawah standar nasional pula," kata Airlangga Hartarto dalam sambutannya pada acara pelantikan pengurus DPD Golkar Papua Barat di Sorong, Kamis.
Menurutnya, secara nasional seharusnya Kota Sorong sudah PPKM level 2. Namun prestasi pemeriksaan masih rendah sehingga tetap pada level 3.
Baca juga: Menko Airlangga: Inflasi terkendali diiringi naiknya demand manufaktur
Baca juga: Airlangga : Refocusing anggaran penting atasi dampak pandemi
Baca juga: Airlangga dukung pencegahan korupsi demi ekosistem bisnis yang bersih
Karena itu, Airlangga Hartarto menginstruksikan kepada Wali Kota Sorong Lambert Jitmau sebagai ketua DPD Golkar Papua Barat agar lebih gencar meningkatkan pelacakan atau tracing dan vaksinasi COVID-19.
Ia menjelaskan bahwa Provinsi Papua Barat penduduk terbanyak berada di Kota Sorong dan menjadi tolok ukur PPKM. Apabila kota Sorong turun ke level 2 maka daerah lain di Papua Barat akan turun ke level 2 pula.
Dikatakannya bahwa pencapaian vaksinasi di Kota Sorong baru 25 persen sehingga harus digenjot terus guna mencapai target nasional.
Pewarta: Ernes Broning Kakisina
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2021