Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat menyiapkan personel khusus untuk memelihara dan menguras saluran air untuk mengantisipasi genangan saat musim hujan.

Personel yang terdiri atas 75 sampai 90 orang itu ditempatkan di setiap kecamatan seluruh wilayah Jakarta Barat

"Jadi empat kelompok itu kita sediakan untuk melakukan pengurusan saluran air dan satu kelompok pemeliharaan," kata Kepala Suku Dinas (Sudin) Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat Purwanti, Kamis.

Menurut Purwanti, keberadaan personel tersebut sangat diperlukan guna memastikan saluran air di setiap kecamatan tetap berfungsi.

Nantinya, personel berseragam biru itu berfungsi membersihkan saluran air dari sampah organik hingga lumpur.

Jika ada saluran air yang rusak, maka pasukan tersebut juga bertugas untuk memelihara saluran air agar bisa digunakan kembali.

Di akhir pekan, pasukan tersebut akan diarahkan untuk melakukan kegiatan gerebek lumpur di bantaran sungai atau kali.

Baca juga: Pemkot Jakbar keruk lumpur di kali Grogol guna antisipasi banjir
Baca juga: Sudin SDA Jakbar perbaiki empat pompa stasioner antisipasi genangan


Purwanti berharap upaya pemeliharaan dan pembersihan ini dapat mengurangi potensi banjir ketika musim hujan akhir tahun tiba.

Pemkot Jakarta Barat ( Jakbar) juga tengah melakukan pengerukan lumpur di beberapa titik aliran kali Grogol.

Purwanti mengatakan saat ini petugasnya sedang melakukan pengerukan di aliran kali Grogol di kawasan Kemanggisan, Latumenten dan depan mall Taman Anggrek.

Beberapa ekskavator dan alat berat lain pun dikerahkan Purwanti untuk mengangkut lumpur-lumpur dari dalam kali.

Dengan pengerukan lumpur tersebut, dia berharap air dapat mengalir dengan lancar di beberapa saluran sehingga tidak menciptakan genangan saat hujan datang.

"Harapannya kan muka air turun karena saluran dari drainase-drainase bisa lancar lah, enggak nunggu dulu," kata dia.

Pewarta: Walda Marison
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021