Tasikmalaya (ANTARA News) - Sekitar lima ratusan rumah penduduk dua Kampung Bojongsoban dan Segersari, Desa Tanjungsari, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, terendam banjir akibat meluapnya air di dua sungai, Jumat malam (3/12).

Banjir yang merendam rumah hingga setinggi sekitar satu meter itu, hingga Sabtu pagi, masih meggenangi rumah warga, kata Kepala Desa Tanjungsari Unang Lukman Hakim kepada wartawan.

Ia mengatakan, peristiwa tersebut terjadi akibat air Sungai Citanduy dan Cikidang meluap menyusul hujan deras di daerah itu. Tidak ada laporan adanya korban jiwa atas peristiwa itu, tetapi warga diperkirakan menderita kerugian materil.

Menutu Unang, 596 Kepala Keluarga terpaka mengungsi ke sanak saudara dan tempat yang lebih aman menghindari bahaya berikutnya.

"Sekarang air sudah mulai surut, tapi ada sebagian rumah warga yang masih digenangi air," kata Unang.(*)

KR-FPM/F002/AR09

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010