Jakarta (ANTARA News) - Rusia dan Qatar memastikan diri sebagai tuan rumah piala dunia pada 2018 dan 2022 setelah 22 anggota panel federasi sepak bola dunia, FIFA, melakukan pemilihan di Zurich, Swiss, Kamis (2/12).

Rusia mengalahkan para pesaing seperti Inggris, Belanda-Belgia, dan Spanyol -Portugal.

Sementara Qatar, yang akan menjadi negara Timur Tengah pertama yang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia menyingkirkan saingan seperti Australia, Korea Selatan, Jepang, dan Amerika Serikat.

Rusia pun tidak dapat menyembunyikan kegembiraannya atas keputusan bersejarah itu.

"Kalian telah mempercayai kami Piala Dunia 2018 dam saya berjanji akan memberikan semua yang bisa kami janjikan, kalian tidak akan menyesal," kata deputi perdana menteri Russia, Igor Shuvalov seperti dikutip Soccernet.

Sementara Emir Qatar, Sheikh Mohammad bin Hamad Al-Thani, juga menunjukan ekspresi yang tidak jauh berbeda.

"Atas nama jutaan orang di Timur Tengah saya mengucapkan terima kasih. Terima kasih karena mempercayai kami, terima kasih karena telah mempunyai visi yang berani," kata Sheikh Mohammad bin Hamad Al-Thani.

"Kami akan mencatat saat bersejarah ini pada musim panas 2022," tegasnya lagi.

Sebelumnya banyak kalangan yang merisaukan situasi iklim di Timur Tengah yang sedang tidak bersahabat di sekitar bulan Juni dan Juli yang suhunya bisa mencapai 50 derajat celcius.
(Ber/A024)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010