Jakarta (ANTARA) - Wolverhampton selangkah lagi mendapatkan penyerang RB Leipzig Hwang Hee-chan yang dilaporkan bakal bergabung dengan status pinjaman.

Seturut laporan Sky Sports, Sabtu, kesepakatan peminjaman Hee-chan bakal disertai opsi bagi Wolverhampton untuk mempermanenkan pemain Korea Selatan itu seharga kurang lebih 15 juta euro (sekira Rp253,4 miliar).

Hwang dijadwalkan akan terbang ke Birmingham pada Sabtu malam ini untuk menjalani tes medis keesokan harinya, apabila tercapai kesepakatan antara Wolverhampton dan Leipzig.

Baca juga: Wolverhampton dapatkan kiper asal Portugal Jose Sa dari Olympiakos
Baca juga: Pasca cedera kepala, Raul Jimenez merumput lagi bersama Wolverhampton

Apabila resmi mendapatkan Hwang, Wolverhampton bakal merampungkan perekrutan keenam mereka dalam bursa transfer musim panas ini setelah membeli bek Yerson Mosquera, bek Rayat Ain-Nouri, kiper Jose Sa dan bek Bendeguz Bolla serta meminjam penyerang sayap Francisco Trincao dari Barcelona.

Hwang merupakan pemain Korsel yang hijrah ke Eropa sejak 2015 dan merintis kariernya di Red Bull Salzburg sebelum pindah ke Leipzig pada 2020 lalu.

Selama berada di Eropa, Hwang punya torehan 63 gol dalam 207 penampilan serta punya catatan 37 kali membela timnas Korsel dengan koleksi enam gol.

Baca juga: Nuno Espirito Santo bimbing Tottenham menang di markas mantan timnya
Baca juga: Manchester City menang telak 5-0 atas 10 pemain Arsenal
Baca juga: Crystal Palace sukses rekrut gelandang Watford, Will Hughes

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2021