London (ANTARA News/Reuters) - Arsenal untuk sementara mengambil alih pimpinan klasemen dari tangan Chelsea setelah mengalahkan Aston Villa 4-2 dalam lanjutan kompetisi sepak bola Liga Utama Inggris (Premier League), Sabtu.
Pada pertandingan tersebut, Jack Wilshere mencetak gol pertama The Gunners di pertandingan Liga Utama Inggris.
Kemenangan tersebut mengantar tim asuhan pelatih Arsene Wenger itu memimpin klasemen dengan selisih satu angka dari Chelsea yang akan berhadapan dengan Newcastle United, Minggu.
Bagi Wenger, kemenangan tersebut setidaknya mengobati kekecewaan setelah dipecundangi tim sekota Tottenham Hotspur 2-3 minggu lalu, serta kekalahan 0-2 dari Braga di pentas Liga Champions.
Manchester United, yang kembali akan diperkuat Wayne Rooney saat berhadapan dengan peringkat 11 Blackburn Rovers di Old Trafford, saat ini sama-sama mengumpulkan 28 angka bersama Chelsea dan akan menggeser posisi Arsenal di puncak jika berhasil mengalahkan Rovers.
Menghadapi Aston Villa, Arsenal memimpin lebih dulu 2-0 melalui gol Andrei Arshavin pada menit ke-39 dan Samir Nasri menit ke-45.
Marouane Chamakh dan Jack Wilshere kemudian memastikan kemenangan Arsenal melalui gol pada menit ke-56 dan saat "injury time".
Sementara dua gol balasan Aston Villa dicetak pemain muda Ciaran Clark, masing-masing menit ke-52 dan 71.
Berikut hasil dan klasemen sementara kompetisi sepak bola Liga Utama Inggris (Premier League), Sabtu:
Aston Villa 2 Ciaran Clark 52,71
Arsenal 4 Andrei Arshavin 39, Samir Nasri 45, Marouane
Chamakh 56, Jack Wilshere 90+3
Babak I: 0-2; Penonton: 38.544.(*)
(A032/R009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010