Washington (ANTARA) - Amerika Serikat (AS) akan mengirimkan lebih dari 3 juta dosis vaksin COVID-19 ke Pakistan melalui program distribusi global COVAX pada Selasa, sehingga jumlah total vaksin yang dikirim ke negara itu menjadi sekitar 8,5 juta dosis, kata seorang pejabat Gedung Putih.

Tim ilmiah dan otoritas hukum/regulasi dari kedua negara bekerja sama untuk memastikan pengiriman segera 3.006.900 dosis vaksin yang dibuat oleh Pfizer dan BioNTech Jerman, kata pejabat itu.

"Pemerintahan Biden-Harris memahami bahwa mengakhiri pandemi ini butuh upaya untuk melenyapkannya di seluruh dunia," kata pejabat itu.

Pengiriman tersebut merupakan bagian dari upaya diplomasi vaksin AS yang telah mengirimkan vaksin ke puluhan negara. Dosis akan diberikan melalui program COVAX yang dijalankan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), kata pejabat itu.

Pakistan telah melaporkan total 24.923 kematian akibat COVID-19 dan 1,12 juta kasus, dengan tingkat infeksi dalam beberapa pekan terakhir dipicu oleh varian Delta yang sangat menular.

Baru 6,2 persen atau 13,4 juta dari total 220 juta penduduk Pakistan yang telah divaksin penuh, menurut situs Our World in Data.

Sumber: Reuters

Baca juga: Pakistan akan terima 13 juta dosis vaksin Pfizer
Baca juga: Pakistan izinkan vaksin AstraZeneca untuk usia di bawah 40 tahun

Penerjemah: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Anton Santoso
Copyright © ANTARA 2021