Jakarta (ANTARA News) - Anggota Komisi I DPR RI, Nurhayati Ali Assegaf, mengatakan, pihaknya memberi penghargaan kepada TNI karena telah bekerja cepat dalam menangani korban bencana alam, termasuk letusan Gunung Merapi.
"Komisi I memberikan apresiasi kepada TNI yang bekerja sigap membantu para korban letusan Gunung Merapi. Dari awal sudah duluan membantu korban, menyiapkan dapur umum, mampu menghibur korban sehingga tidak makin sedih dan kesepian," kata Nurhayati di Jakarta, Minggu.
Ia menambahkan, apresiasi tersebut disampaikannya setelah mendapat paparan dari Pangdam Diponegoro Brigjen TNI Langgeng Sulistyono.
"Tentunya, setelah mendengarkan paparan dari Pangdam, Komisi I mendalami paparan tersebut dan menyaksikan sendiri di lapangan bagaimana kerja TNI sebagaimana yang dipaparkan oleh Pak Langgeng. Kita berikan apresiasi karena kerja TNI sangat cepat dan bagus, koordinasi yang terukur," kata dia.
Ditambahkannya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) diharapkan bisa meningkatkan kerja sama dengan TNI dalam menanggulangi bencana karena TNI terlatih dan mampu menghadapi persoalan dengan cepat.
"BNPB juga harus seperti TNI, bekerja cepat, terlatih dan bisa bekerjasama dengan TNI," ujar Nurhayati yang juga Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI ini.
Terkait dengan penanggulangan bencana yang dilakukan oleh TNI, anggota Komisi I dari Fraksi Partai Demokrat ini berharap Alat Utama Sistem Persenjataan atau Alutsista yang dimiliki TNI ke depan harus multifungsi.
"Peran TNI harus didukung dengan dana dan peralatan yang memadai. Komisi I berharap agar Alutsista yang akan dibeli haruslah multifungsi, bisa sebagai alat perang dan juga bisa sebagai alat untuk misi kemanusiaan, membawa bantuan bagi korban bencana seperti pembelian pesawat Hercules," ujar dia.
Nurhayati beserta beberapa orang anggota Komisi I DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Yogyakarta, pekan lalu. Dalam kunjungan kerja tersebut, Komisi I banyak mendapatkan masukan dari TNI terkait bencana dan juga memantau secara langsung kerja TNI di lokasi bencana Gunung Merapi.
(T.ANT-134/S023/P003)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010
Meski kita tidak ingin dwi-fungsi TNI dihidupkan kembali, namun setuju sekali jika dwi-fungsi alutsista ditingkatkan.
Sekarang saya merasa lebih bangga lagi kepada Kopasus setelah melihat bahwa pasukan kita ini tidak saja hebat dalam hal bertempur, namun juga dalam hal menangani bencana alam. Kedekatan kepada rakyat ini
Saya yg menyaksikan melalui layar kaca melihat anggota baret merah --- Kopasus dengan memakai perlengkapan seperti pasukan perang biologi yg menjisiri medan berdebu volkanik mencari para korban ditempat bencana merasa sangat bangga dan terharu.
Dalam satu kesempatan di bulan Januari 2008, saya sempat berkunjung ke markas besar pasukan elite ini di Cijantung dan ikut menyaksikan