Palembang (ANTARA News) - Pelatih Sriwijaya Football Club Ivan Kolev menyebut kondisi fisik anak asuhnya mengalami penurunan setelah menjalani libur, 3-14 November 2010.

Kolev mengatakan hal itu, setelah melakukan serangkaian tes fisik pada latihan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Selasa.

"Hampir seluruh pemain mengalami penurunan kondisi fisik setelah libur. Hanya beberapa orang saja yang masih di atas standar," kata dia.

Meskipun tak mau menyebutkan nama pemain itu, tapi dia memastikan pemain yang dapat mempertahankan kondisi fisik karena tetap berlatih selama libur.

"Saya sempat berpesan kepada seluruh pemain untuk tetap menjaga kondisi fisik dengan setidaknya berlatih ringan seperti jogging atau fitness. Tapi, kenyataanya hanya beberapa pemain yang melakukannya," ujar dia.

Kolev pun mengaku kecewa, karena harus bekerja keras dalam beberapa hari ke depan untuk mengembalikan kondisi fisik para pemainnya itu.

"Saya berharap kondisi fisik tidak terlalu drop agar mudah mengembalikannya. Tapi, jika sudah begini, maka pemain harus siap-siap mendapatkan porsi latihan lebih," kata dia.

Kolev pun mengakui sebagai pelatih sangat konsentrasi dengan kualitas fisik seorang pemain.

"Bagi saya, kemampuan fisik adalah hal vital dari seorang pemain bola. Jika fisiknya baik, maka pemain itu akan memiliki kecepatan, kelincahan, dan daya tahan," ujar dia.

Selain menambah intensitas latihan, Kolev juga meminta pemain untuk banyak makan makanan bergizi agar memiliki tenaga lebih. (ANT-039/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010