Sumenep (ANTARA News) - Jamaah Masjid Darussalam di Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin malam, mengumandangkan takbir melalui alat pengeras suara guna merayakan Hari Idul Adha 1431 H.
Pantauan di lapangan, jamaah Masjid Darussalam mengumandangkan takbir setelah salat Maghrib dan Isya berjamaah, masing-masing sekitar sepuluh menit.
"Untuk Senin malam ini, kami lebih baik tidak mengumandangkan takbir terlalu lama. Takbir yang sebentar itu sudah cukup memberitahukan kepada warga bahwa kami akan merayakan Hari Idul Adha pada hari Selasa (16/11)," kata M. Rais, salah seorang panitia pelaksana salat Idul Adha di Masjid Darussalam, Sumenep.
Ia mengatakan, pengurus Masjid Darussalam memang meyakini Hari Raya Idul Adha tahun ini jatuh pada hari Selasa.
"Oleh karena itu, kami akan menggelar salat Idul Adha pada hari Selasa. Kami sudah melakukan persiapan untuk melaksanakan salat Idul Adha sejak beberapa waktu lalu," kata Rais.
Sesuai informasi dari panitia, pelaksanaan shalat Idul Adha di Masjid Darussalam pada hari Selasa dimulai pukul 06.00 WIB.
Ustad A. Rahman Sholeh dari Sampang akan bertindak sebagai imam dan khotib shalat Idul Adha di Masjid Darussalam.
Di Sumenep, warga Muhammadiyah, Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), dan Jamaah Ansharut Tauhid akan melaksanakan shalat Idul Adha pada hari Selasa.
Informasi yang diterima dari Kabag Operasional Polres Sumenep, Kompol Edy Purwanto, ada tiga lokasi pelaksanaan shalat Idul Adha di Kecamatan Kota pada hari Selasa.
Tiga lokasi itu adalah Masjid Darussalam, Gedung Korpri, dan lapangan bola basket di kawasan Gelanggang Olahraga A. Yani.
(KR-DYT/R010)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010