Jakarta (ANTARA) - Menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76, Nobu Bank mengenalkan wajah baru layanan aplikasi mobile banking, Nobuneo.
Suhaimin Johan, Direktur Utama Nobu Bank dalam keterangannya pada Rabu menyampaikan bahwa momentum wajah baru aplikasi mobile banking Nobu Bank itu merupakan salah satu upaya Perseroan untuk mendukung digitalisasi ekonomi dan keuangan, yang sedang gencar didengungkan OJK dan Bank Indonesia, khususnya di masa pandemi ini.
"Salah satu fitur penting aplikasi Nobuneo adalah fitur Neo-Qris, yang memungkinkan nasabah ‘Bebas Belanja Berkualitas’ di ratusan ribu merchant bertanda QRIS (QR Code Indonesian Standard)," kata Suhaimin.
Aplikasi dilengkapi dengan kemampuan QRIS-TTM (Tanpa Tatap Muka), dimana dengan men-scan QRIS yang disediakan penyedia jasa atau penjual, transaksi digital dapat dilakukan tanpa harus berhadapan langsung.
Dengan begitu, pengguna dapat menikmati kemudahan transaksi di berbagai merchant, mulai dari Chat & Shop Hypermart; konsultasi kesehatan daring via Aido; Shop & Talk dari Matahari Department Store; pembayaran langganan internet dan home entertainment dari First Media; parkir; pembayaran iuran lingkungan, pembelian pulsa; hingga layanan pesan antar makanan dan minuman.
Suhaimin menambahkan, dengan jaringan kemitraan yang dimiliki Nobu Bank, nasabah dapat melakukan transaksi digital QRIS di 31 provinsi, dari Medan hingga Timika.
Hal tersebut dianggap sangat cocok untuk dalam masa Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang sedang berlangsung di berbagai wilayah di Indonesia selama pandemi COVID-19.
Selama periode softlaunching dan merayakan HUT ke-76 RI ada sejumlah promosi yang ditawarkan Nobu Bank. Promo potongan harga produk segar dan produk tertentu di jaringan gerai Hypermart, Foodmart, Hyfresh dan Primo di seluruh Indonesia, tetap menjadi daya tarik utama bagi pelanggan pengguna transaksi digital QRIS.
Khusus untuk nasabah Nobu Bank yang telah mengaktivasi Nobuneo, Nobu Bank menghadiahkan bonus khusus berupa e-voucher Hypermart yang dapat digunakan untuk membeli produk-produk tertentu. Tak hanya itu, Nobu Bank juga menghadirkan promo menarik lainnya untuk produk-produk fashion, food & beverage, entertainment, dan produk-produk kesehatan.
Baca juga: Aplikasi GajiGesa mungkinkan karyawan gajian lebih awal
Baca juga: Ini manfaat aplikasi akuntansi pada perusahaan
Baca juga: Indonesia peringkat tiga untuk instalasi aplikasi keuangan digital
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021