Makassar (ANTARA News) - Dua pelajar yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama hangus terpanggang api dalam kebakaran di Jalan Mallengkeri III, Tamalate, Makassar, Sabtu.

Kedua siswa itu, Febi (9) dan Megawati alias Ime (14) tidak dapat diselamatkan dari kobaran api.

Kapolsek Tamalate AKP Suaeb A Madjid mengatakan, kebakaran yang terjadi itu diduga karena adanya sambungan arus pendek listrik (korslet) yang menghanguskan empat rumah semi permanen dan satu unit motor Suzuki Spin.

"Dugaan sementara, kebakaran terjadi karena adanya sambungan arus pendek. Karena kejadiannya masih pagi dan warga masih terlelap tidur sehingga kedua kakak beradik itu tidak dapat menyelamatkan diri," ujarnya.

Ia mengungkapkan, api diduga berasal dari rumah Sangkir Daeng Katti kemudian merembes ke rumah Waslim Daeng Tojeng dan Mapppakaya Daeng Jalling.

Mengetahui adanya kebakaran, pihaknya kemudian berkoordinasi dengan Dinas Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kota Makassar dan delapan armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Namun dilokasi kejadian, tim pemadam kebakaran kesulitan memadamkan api hingga berjam-jam karena jalan menuju kelokasi sangat sempit dan sulit dilalui kendaraan.

Warga yang melihat kendaraan kesulitan menjangkau lokasi api kemudian berusaha dengan peralatan seadanya untuk memadamkan api dan mencegah api menjalar ke rumah warga lainnya.

"Hingga saat ini kami masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Sedangkan kedua kakak beradik itu juga sudah dimakamkan oleh orang tuanya," terang Suaib.

(KR-MH/S019/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010