Jakarta (ANTARA) - ​​​​​​Borneo FC menyatakan kesiapan mereka terkait peluang tampil di laga pembuka Liga 1 2021, mengingat persiapan panjang yang telah dilakukan skuad Pesut Etam.

“Kami sudah siap sejak kompetisi akan digulirkan di awal Juli lalu. Jadi kalau diminta bermain di laga pembuka, kami tak ada masalah," kata Manajer Borneo FC Farid Abubakar dikutip dari laman resmi klub, Senin.

Sejauh ini, manajemen Borneo FC juga belum mendapatkan jadwal pertandingan, demikian pula dengan klub-klub lain yang coba mereka konfirmasi.

"Untuk informasi siapa lawan kami di laga pembuka, belum ada obrolan apapun. Cuma kalau dari bahasannya, laga pertama mempertemukan tim yang latihannya terlebih dahulu," ujar Farid.

Dengan begitu, maka tim yang persiapannya sudah dilakukan sejak lama, kemungkinan besar akan dimainkan lebih dahulu.

Baca juga: Sultan Samma pastikan kesiapan hadapi Liga 1
Baca juga: Borneo FC terus matangkan taktik jelang Liga 1 2021

Bahkan, tidak menutup kemungkinan Borneo FC akan jadi tim yang akan membuka kompetisi melihat persiapan yang sudah mereka lakukan.

Menurut Farid, Javlon Guseynov dkk sudah melakukan persiapan sejak Mei lalu, dan diselingi dengan pemusatan latihan selama tiga pekan di Yogyakarta.

"Yang jelas, saat ini kami tengah melengkapi administrasi terkait kompetisi. Pendaftaran pemain maupun ofisial tim sudah dimulai dan itu juga tengah kami lakukan saat ini," tegas Farid.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengumumkan secara resmi bahwa kompetisi sepak bola Liga 1 bergulir pada 27 Agustus atau mundur satu pekan dari yang dijadwalkan sebelumnya, yakni 20 Agustus 2021.

Penetapan tanggal tersebut sesuai hasil rapat koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan, di antaranya PSSI, PT LIB, Polri dan BNPB/Satgas Penanganan COVID-19.

Meski demikian, sampai dengan saat ini PT LIB selaku operator kompetisi belum mengeluarkan jadwal pertandingan secara rinci.

Baca juga: Mundur satu pekan, Menpora resmi umumkan Liga 1 bergulir 27 Agustus
Baca juga: Liga 1 mundur sepekan, Borneo FC tanggapi santai
Baca juga: Javlon: Borneo FC punya pemain berkualitas di setiap lini

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2021