Banjarbaru (ANTARA News) - Jumlah pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan mencapai 2.000 orang memasuki hari ke empat pendaftaran, Kamis.
"Jumlah pelamar yang mendaftarkan diri dan sudah mendapat nomor peserta tes CPNS di lingkup Pemprov Kalsel mencapai 2.000 orang," ujar Koordinator pendaftaran CPNS Pemprov Kalsel, Birhusaini, di Banjarbaru, Kamis.
Hingga hari ketiga, Rabu, jumlah pelamar sebanyak 1.774 orang terdiri dari tenaga guru 6 orang, tenaga kesehatan 334 orang dan tenaga teknis sebanyak 1.434 orang ditambah pelamar yang masih dalam proses pendaftaran hari ke empat diperkirakan 300 orang lebih.
Pantauan ANTARA, sejak hari pertama pendaftaran, Senin (8/11), ratusan pelamar memenuhi ruangan belakang kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalsel di Jalan Pangeran Antasari Banjarbaru.
Selain pelamar yang memenuhi ruangan pendaftaran, halaman parkir kantor BKD hingga ruas jalan di depan kantor itu termasuk lapangan Murdjani Banjarbaru dipenuhi kendaraan roda dua dan roda empat milik pelamar.
Menurut Kepala Bidang Pengembangan Pegawai BKD Kalsel itu, jumlah pelamar paling banyak adalah formasi dengan kualifikasi pendidikan S1 Ekonomi Akuntansi, Manajemen dan Ekonomi Pembangunan sebanyak 700 orang.
Formasi lain yang pelamarnya mencapai ratusan oranga adalah tenaga perawat dengan kualifikasi Diploma III Keperawatan serta S1 Teknik Sipil dengan jumlah pelamar mencapai 150 orang.
Dikatakan, membludaknya jumlah pelamar disebabkan tidak ditetapkannya standar Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) setiap formasi sehingga seluruh pelamar bisa ikut mendaftarkan diri sesuai pendidikannya.
"Penyebab membludaknya pelamar hingga diluar perkiraan itu karena tidak ditetapkannya IPK sehingga para pelamar bisa mendaftar sesuai formasi dan kualifikasi pendidikan," ungkapnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan, jumlah pelamar calon aparatur pemerintah itu diperkirakan semakin bertambah mengingat masa pendaftaran ditutup hingga tanggal 16 November 201.
Dilihat rata-rata jumlah pelamar per hari, kata dia, jumlah keseluruhan pelamar hingga pendaftaran di tutup mencapai 4.000 orang sehingga persaingan memperebutkan formasi sangat ketat.
"Semula kami memprediksi jumlah pelamar hingga pendaftaran ditutup sebanyak 3.500 orang tetapi melihat banyaknya pelamar setiap hari hingga mencapai 400 orang maka diperkirakan bisa menembus 4.000 orang," ujarnya.
Jumlah formasi yang disiapkan Pemprov Kalsel dalam proses penerimaan CPNS formasi umum 2010 sebanyak 281 formasi terdiri dari tenaga guru 11 formasi, kesehatan 84 formasi dan tenaga teknis 186 formasi.
(ANT/S026)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010