Kita mencatat angka tertinggi jumlah yang sembuh dari COVID-19, dan dominannya warga Kota Banda Aceh
Banda Aceh (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Aceh menyebutkan penambahan pasien infeksi virus corona di provinsi setempat yang sembuh bertambah 1.033 orang per hari Minggu ini, paling banyak warga ibukota Banda Aceh.
"Kita mencatat angka tertinggi jumlah yang sembuh dari COVID-19, dan dominannya warga Kota Banda Aceh,” kata Juru Bicara Penanganan COVID-19 Aceh Saifullah Abdulgani di Banda Aceh, Minggu.
Dia menjelaskan penambahan kasus sembuh paling tinggi warga Banda Aceh yaitu mencapai 889 orang, kemudian warga Aceh Besar 80 orang, Aceh Utara 42 orang, dan warga Bireuen sebanyak 12 orang.
Baca juga: Partisipasi warga naik, Aceh minta tambahan stok vaksin COVID-19
Kemudian juga warga asal Pidie Jaya lima orang, Aceh Barat Daya dua orang serta masing-masing satu orang warga asal Kabupaten Aceh Timur, Bener Meriah dan Pidie.
“Alhamdulillah, makin banyak pasien yang sembuh. Kita juga mengimbau pasien-pasien isolasi mandiri tidak berkeliaran melainkan beristirahat yang cukup agar segera sembuh,” katanya.
Baca juga: Kasus sembuh COVID-19 bertambah 562 orang, terbanyak Banda Aceh
Di samping itu, Satgas COVID-19 juga melaporkan penambahan kasus positif baru per hari ini sebanyak 310 orang, meliputi warga Banda Aceh 47 orang, Pidie Jaya 38 orang, Aceh Tengah dan Aceh Besar 28 orang, Pidie 27 orang, Bireuen 26 orang dan warga Aceh Selatan 24 orang.
Selanjutnya juga warga Aceh Tamiang 17 orang, warga Aceh Utara, Lhokseumawe, dan Sabang 11 orang, Aceh Barat 10 orang, Langsa tujuh orang, Aceh Barat Daya enam orang, Aceh Tenggara, Bener Meriah dan Nagan Raya empat orang, Aceh Timur dan Aceh Jaya tiga orang dan satu orang warga Gayo Lues.
Baca juga: Ketua DPRK minta vaksinasi booster untuk nakes Banda Aceh dipercepat
“Penderita COVID-19 yang meninggal dunia di Aceh juga bertambah 10 orang, yakni warga Banda Aceh tiga orang, Aceh Tamiang dan Lhokseumawe dua orang, Pidie Jaya, Aceh Besar dan Nagan Raya, masing-masing satu orang," katanya.
Hingga kini secara akumulatif kasus COVID-19 di Tanah Rencong itu telah mencapai 27.427 orang, di antaranya pasien yang sedang dirawat 5.313 orang, yang telah sembuh 20.948 orang dan kasus meninggal dunia mencapai 1.166 orang.
Baca juga: Aceh laporkan 385 kasus baru COVID-19, Banda Aceh paling banyak
Oleh sebab itu, dia juga meminta masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan mengingat penularan masih terus terjadi di tengah masyarakat.
Penyebaran virus tidak hanya terjadi di zona merah atau risiko tinggi penularan COVID-19 yakni Banda Aceh dan Sabang, tetapi juga daerah lainnya.
"Kita mengimbau masyarakat selalu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, untuk melindungi diri sendiri dan keluarga," katanya.
Baca juga: Vaksinasi dosis ketiga nakes Banda Aceh ditargetkan selesai Agustus
Pewarta: Khalis Surry
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2021