Padang (ANTARA News) - Hujan disertai angin kencang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Barat mengakibatkan seorang pengendara motor di Kabupaten Agam tewas setelah tertimpa pohon tumbang, Kamis pukul 14.00 WIB.
Korban meninggal tersebut adalah Ajidar (55), warga Simpang Ampek Tapi Jorong Surabayo. Ia tertimpa pohon di Jalan Sudirman, 80 kilometer dari kota Padang, saat mengendarai ojek.
"Korban mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal saat perjalanan ke Rumah Sakit Umum Daerah Lubuk Basung," kata Camat Lubukbasung Bambang Warsito ketika dihubungi ANTARA dari kota Padang Kamis.
Menurut Bambang, peristiwa itu juga mengakibatkan dua warga lainnya, yakni Nofrison (38), warga Cumateh Kenagarian Sungai Jariang dan Ramilis (42), warga Sikabu Jorong Ujung Padang Kampuang Tangah Kecamatan Lubuk Basung mengalami luka serius.
Ia mengatakan, Nofrison mengalami luka pada bagian wajah dan tangan, akibat tertimpa pohon ketika membonceng Ajidar yang membutuhkan jasa ojek, sedangkan Ramilis mengalami patah pada pundak kirinya karena tertimpa pelepah kelapa di daerah Sikabu.
"Hujan juga membuat aliran listrik di Kabupaten Agam padam," katanya.
Sementara, angin kencang juga merobohkan atap rumah warga milik Alfian (45) di jalan Ilyas Yakub, Kabupaten pesisir Selatan. Diduga, peristiwa ini terjadi karena atap rumah sudah berusia lama yang tidak lagi mampu menahan tiupan angin.
Hujan juga mengakibatkan sejumlah rambu lalu lintas di beberapa ruas jalan bengkok terkena badai. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. (ANT-266/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010