Jayapura (ANTARA News) - Indosat meluncurkan program "MU24AH Itu IM3" untuk memenuhi kebutuhan kawula muda yang ingin selalu terhubung dengan sahabat melalui jejaring sosial maupun ponselnya.

Dengan memiliki kartu perdana seharga Rp2.400, pelanggan dapat menikmati berbagai keuntungan antara lain tarif telepon Rp24 per menit sepanjang hari, gratis SMS sampai dengan 240 SMS perhari serta gratis online hingga 24 MB.

"Program "MU24H itu IM3" merupakan upaya Indosat untuk terus berinovasi menghadirkan beragam program yang mengikuti trend dan kebutuhan pelanggan serta terkoneksi dengan teman-teman," kata Kepala cabang Indosat Jayapura Rudy Hartono, Senin.

Dia menjelaskan, pelanggan yang melakukan aktivasi Kartu Perdana IM3 24 akan langsung dapat menikmati beragam keuntungan, mulai dari mendapatkan pulsa perdana senilai Rp2.400 dengan masa aktif 15 hari hingga lainnnya.

Fasilitas gratis online sampai dengan 24 MB, ujarnya, pelanggan akan memperolehnya secara bertahap yaitu pada hari ke-31, pelanggan mendapatkan gratis online sebesar 3 MB, hari ke-61 sebesar 5 MB, hari ke-91 sebesar 7MB dan hari ke-121 sebesar 9MB.

Dia berharap, dengan adanya program "MU24H itu IM3", semakin memudahkan pelanggan Indosat untuk dapat berkomunikasi dengan teman-temannya baik yang berlokasi di Indonesia maupun di luar negeri.

Selain memperoleh berbagai keuntungan, lanjutnya, pelanggan Indosat juga dapat mengikuti program senyum setia indosat yang juga memiliki beragam keuntungan berupa mendapatkan SMS gratis hingga 100 SMS per hari serta tarif telepon Rp100 per menit setelah berlangganan selama minimum empat bulan.

"Pelanggan dapat menghubungi *777**1*6# untuk pendaftaran dan mengetahui info lebih lanjut program Senyum Setia Indosat," tukasnya.

Dia mengatakan, program ini belaku sejak tanggal 1 November 2010 dan berlaku secara nasional. "Khusus untuk di Papua, sementara ini belum dibatasi pemberlakuannya," katanya.

(KR-ALX/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010