Sleman (ANTARA News) - Kementerian Kehutanan berencana memberikan penghargaan kepada Juru Kunci Gunung Merapi Ki Surakso Hargo atau Mbah Maridjan yang meninggal dunia akibat letusan itu pada Selasa (26/10).

"Kami akan berikan penghargaan untuk Mbah Maridjan, karena selama ini beliau ikut berperan besar dalam menjaga konservasi hutan di kawasan lereng Gunung Merapi," kata Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan di Sleman, Yogyakarta, Sabtu.

Menurut dia, bentuk penghargaan tersebut masih akan dibicarakan lagi, namun yang jelas kami akan memberikan bantuan untuk keluarganya.

"Mbah Maridajan telah memiliki jasa terhadap kelestarian hutan di lereng Gunung Merapi, sehingga sudah patut bila kami memberikan penghargaan atas jasanya itu," katanya.

Ia mengatakan, Mbah Maridjan selama ini mampu menjaga hutan lereng Gunung Merapi dari penebangan dan pencurian kayu.

"Keluarga Mbah Maridjan juga turut andil dalam rehabilitasi hutan di lereng Gunung Merapi," katanya.

Zulkifli mengatakan, cucu Mbah Maridjan ternyata juga bergabung dan mengabdikan diri di Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM).

"Karyawan di TNGM selama ini juga telah menjaga hutan di lereng Gunung Merapi dengan baik, termasuk cucu Mbah Maridjan melalui upaya rehabilitasi hutan yang telah mereka dilakukan," katanya.

(ANT/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010