Surabaya (ANTARA News) - Pasar perlengkapan ibu hamil, bayi, dan anak skala nasional kian meningkat karena besarnya pertumbuhan kelahiran di Tanah Air.
"Khususnya pasar di kelas premium," kata Direktur PT Multitrend Indo, pemegang lisensi Mothercare, Manoj Bharwani, di Surabaya, Kamis.
Menurut dia, besarnya potensi pasar tersebut bisa diukur dari semakin berkembangnya jaringan gerai perlengkapan produk ibu hamil, bayi, dan anak di Indonesia.
"Selama lima tahun beroperasi, gerai kami yang berasal dari Inggris telah memiliki 16 gerai di lima kota besar," ujarnya.
Kondisi tersebut, jelas dia, memberi dampak positif terhadap pertumbuhan penjualan dan jumlah pelanggan loyal di masing - masing daerah.
"Bahkan, wilayah di luar Jakarta akan kami bidik sebagai target ekspansi pasar," katanya.
Sementara itu, ia mengaku, pertumbuhan penjualan di Mothercare pada tahun 2009 naik 18 persen dibandingkan 2008. Kalau posisi Januari sampai September 2010 kian tumbuh hingga 35 persen dikarenakan agresifnyapembukaan toko baru di Surabaya dan Makassar.
"Gerai kami di Tunjungan Plaza merupakan toko kedua di Surabaya," katanya.
Di sisi lain, ia menyebutkan, perusahaannya mengelola "Early Learning Centre/ELC" yang khusus menjual mainan anak - anak sampai usia delapan tahun. Gerai tersebut di Tunjungan Plaza juga merupakan gerai pertama di Surabaya atau ke-11 di Indonesia.
"Walau masih membuka satu gerai, kota Surabaya sudah menyumbang 18,5 persen dari total penjualan nasional," katanya.
Ia berharap, dengan pembukaan gerai baru bisa meningkatkan angka sumbangan Surabaya menjadi 24 persen. Bila di sisi pelanggan, pertumbuhan anggota "Privelege Club Loyalty Program" rata - rata mencapai 25 persen secara tahunan.
"Sampai sekarang, di Kota Pahlawan total anggota kami 15.000 anggota. Pencapaian tersebut merupakan tanggapan positif masyarakat terhadap produknya," katanya. (ANT-071/K004)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010