Palembang (ANTARA News) - Bonus juara Piala Indonesia Sriwijaya Football Club senilai Rp1 miliar akan dicairkan pada pertengahan November 2010, kata CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono di Palembang, Selasa.
"PT Liga Indonesia memastikan semua hadiah dan pemberian bonus yang berkaitan dengan kompetisi di Indonesia pada musim lalu akan dibereskan pada pertengahan November nanti," kata Joko.
Dia menuturkan, dari tiga kompetisi yang dikelola PT Liga Indonesai (PT LI) hanya Liga Super Indonesia yang memperoleh keuntungan, sementara dua kompetisi lainnya yakni Divisi Utama dan Piala Indonesia menelan kerugian dan harus disubsidi.
"PT LI harus mensubsidi Rp 5 miliar untuk Piala Indonesia dan Rp3 miliar hingga Rp 4 miliar. Itulah kendala yang kita hadapi yang juga berpengaruh pada pencairan bonus," ujar dia.
Akan tetapi, dia melanjutkan, hal itu telah dijelaskan kepada seluruh klub dalam pertemuan resmi di Jakarta, 24-25 Oktober 2010.
Menanggapi keterangan dari PT LI itu, Presiden SFC Dodi Reza Alex yang diwawancarai dalam kesempatan berbeda menyatakan berharap bonus itu segera ciar dalam waktu dekat agar manajemen tidak disalahkan oleh mantan pemain karena dianggap sengaja menahan pencairan.
"Kalau bisa jangan di pertengahan November nanti. Terlalu lama. Kalau bisa pada awal November ini," kata dia.
Dia mengungkapkan, manajemen SFC telah dipusingkan oleh pertanyaan-pertanyaan dari mantan pemain baik lokal maupun asing mengenai bonus itu.
"Seperti Zah Rahan (pemain musim lalu yang hijrah ke Persipura, red), hampir beberapa kali menelpon pihak kami menanyakan bonus. Kami pun tidak enak, seolah-olah manajemen klub yang menahan," ujar dia.
Jika pun tidak dapat dipenuhi permintaannya itu, Dodi mengaku hanya bisa pasrah.
"Kita ambil sisi positifnya saja, bahwa sudah ada kejelasan mengenai waktu pencairan bonus. Sementara, selama ini sama sekali tidak ada kabarnya," kata putra sulung Gubernur Sumsel ini.
Sebagai juara Piala Indonesia 2010, SFC berhak atas bonus Rp1 miliar. Rencananya, 80 persen dari bonus itu akan dibagikan kepada pemain yang memperkuat SFC di musim kompetisi 2009-2010. (ANT-039/K004)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010