Jakarta (ANTARA) - Spotify mengumumkan fitur terbaru bernama Teman Perjalananmu, atau Daily Drive, untuk pengguna mereka secara global, termasuk di Indonesia.
Teman Perjalananmu atau Daily Drive hadir dalam bentuk playlist, yang dikurasi oleh Spotify, berdurasi hingga 2,5 jam. Menariknya, playlist ini berisi musik yang disukai pengguna dan berita terkini dari sumber yang terpercaya.
ANTARA mengikuti program tinjauan dari Spotify, menggunakan fitur Daily Drive, sekitar seminggu sebelum resmi hadir pada Rabu (28/7).
Untuk menemukan daftar putar ini, cari "Teman Perjalanmu" atau "Daily Drive" di tab pencarian "Search". Dari dua kata kunci itu, akan muncul "Daily Drive" dan tertera kategori playlist di bawahnya.
Menariknya, fitur ini tersedia baik untuk pengguna akun gratis maupun Premium.
Baca juga: Spotify luncurkan Greenroom, pesaing Clubhouse dan Twitter Spaces
Playlist ini akan berubah setiap hari, ditandai dengan salam atau greeting "Selamat Hari Rabu" atau sesuai dengan hari ketika membuka Spotify.
Meski pun dibuat oleh Spotify, daftar putar ini terasa personal karena platform mengumpulkan data lagu-lagu yang sering diputar seperti dari Your Top Songs, Daily Mix, Time Capsule dan On Repeat.
Pengalaman seminggu mendengarkan Daily Drive, hampir 90 persen lagu yang masuk playlist tersebut adalah lagu kesukaan atau yang sekiranya disukai, mirip dengan playlist yang dibuat sendiri sesuai dengan selera musik pengguna.
Selain melihat lagu yang pernah diputar, Spotify tampaknya juga membaca genre musik tersebut sehingga juga memasukkan lagu dengan genre yang mirip, meski pun belum pernah didengar.
Dengan cara ini, pengguna tetap bisa mengeksplorasi musik meski pun tidak memiliki waktu untuk
Daily Drive akan memutar berita di sela-sela lagu, yang didapat ANTARA, berita singkat berdurasi kurang dari 10 menit dari BBC Indonesia, CNN Indonesia, Kompas TV dan RRI.
Spotify dalam keterangan resmi menyatakan berita juga berasal dari KBR Prime dan Metro TV.
Playlist Daily Drive akan diperbarui setiap hari, sementara berita setiap beberapa jam sekali, misalnya pukul 17.30, sehingga pengguna tidak bosan karena lagu yang diputar itu-itu saja.
Durasi sekitar 2 jam yang diberikan sangat sesuai dengan perkiraan waktu perjalanan dari rumah ke tempat kerja sekali jalan. Selama perjalanan, pengguna tidak perlu mencari-cari lagu lain untuk menemani perjalanan.
Tidak disarankan mendengarkan daftar putar ini jika pengguna mengendarai motor, sementara jika mengendarai mobil, pastikan sudah menyalakan "car mode".
Akan lebih menarik lagi jika lagu di playlist Daily Drive diperbarui setiap beberapa jam sekali, agar pengguna bisa mendengarkan playlist berbeda saat berangkat dan pulang kantor.
Meski pun bertajuk "Teman Perjalananmu", daftar putar ini juga menarik disimak saat bekerja dari rumah karena durasi yang cukup panjang.
Jika playlist dimatikan kemudian dinyalakan ulang, Spotify akan memutar lagu tepat di detik yang sama ketika lagu tersebut dimatikan. Pengecualian untuk berita, yang mungkin akan terkena pembaruan.
Dalam durasi 2 jam tersebut, Spotify memasukkan empat berita di sela-sela lagu.
Kombinasi lagu dan berita dalam sebuah playlist ini bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang enggan atau tidak punya waktu untuk menyusun daftar putar sendiri sebelum bekerja.
Baca juga: Clubhouse dan TED kolaborasi untuk program audio eksklusif
Baca juga: Rilis "Would You", lagu Elian didengar masuk Spotify Asia
Baca juga: FLØRE ceritakan patah hati dan ironi lewat "Bad Medicine"
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021