Jakarta (ANTARA) - Pemanah unggulan kedua asal Korea Selatan Jang Minhee secara mengejutkan disingkirkan oleh atlet panahan non-unggulan tuan rumah Miki Nakamura dalam babak kedua recurve perorangan putri Olimpiade Tokyo, Rabu.
Jang Minhee, peraih medali emas nomor beregu putri di Tokyo, takluk 2-6 dari Nakamura yang mencatatkan lebih banyak angka sempurna 10 dalam pertandingan yang berlangsung di tengah kondisi cuaca yang berangin.
Baca juga: Korea Selatan dominasi emas panahan Olimpiade Tokyo
Nakamura mengatakan dukungan penggemar tuan rumah dan cuaca Tokyo yang akrab dengannya merupakan keuntungan bagi dia.
“Saya sangat grogi tetapi tetap berusaha untuk menjaga ritme. Kondisi angin juga membantu,” kata Nakamura, seperti dikutip Reuters, Rabu.
Sementara itu, Jang Minhee tak bisa berkata-kata dan tidak mampu menjawab pertanyaan wartawan usai kekalahannya.
Kemenangan Jang kali ini menjadi pukulan lanjutan bagi Korea Selatan sebagai negara yang sejak lama mendominasi cabang olahraga panahan itu.
Sehari sebelumnya, unggulan teratas Kim Je Deok yang memiliki julukan “pemanah jenius” dan peraih emas nomor beregu putra di Tokyo tersingkir di babak kedua perorangan putra seusai dikalahkan wakil Jerman Unruh Floria 3-7.
Baca juga: Tim panahan Korea Selatan belum terkalahkan usai emas beregu putra
Baca juga: Mengapa Korea Selatan begitu mendominasi panahan Olimpiade
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021