Jakarta (ANTARA) - "Empathy", album solo pertama D.O EXO mencatatkan sejumlah pencapaian positif sejak dirilis pada 26 Juli lalu.

Album ini, seperti diungkap Xportsnews, menduduki posisi puncak iTunes Top Albums setidaknya di 59 negara termasuk Indonesia, Amerika Serikat, Kanada, Australia, Uni Emirat Arab, Austria, Brasil, Chili, Kolombia, Kosta Rika, Denmark, Republik Dominika.

Kemudian, Ekuador, Mesir, Estonia, Fiji, Finlandia, Prancis, Hong Kong, Israel, Jepang, Yordania, Kazakhstan, Laos, Luksemburg, Makau, Malaysia, Mauritius, Meksiko, Nepal Selandia Baru, Nigeria, Norwegia, Oman, India, Paraguay, Peru, Filipina , Polandia, Portugal, Qatar, Rumania, Rusia, Arab Saudi, Singapura, Afrika Selatan, Spanyol, Sri Lanka, Swedia, Taiwan, Thailand, Turki, Vietnam, Zimbabwe, Brunei, Bolivia, Armenia, Kamboja, dan Guatemala.
Laman Soompi, seperti dikutip Rabu ini mengungkapkan, "Empathy" yang berisi delapan lagu termasuk lagu utama “Rose,” (yang ditulis D.O) itu juga menduduki peringkat pertama di tangga album harian domestik seperti Hanteo Chart, Synnara Record, HOTTRACKS.

Di Tiongkok, album ini berada pada posisi nomor wahid Tangga Lagu Penjualan Album Digital QQ Music, Kugou Music, dan Kuwo Music.



Baca juga: D.O EXO rilis mini album solo pertama bertajuk "Empathy"

Baca juga: Kris Wu kehilangan banyak kerja sama imbas tuduhan pelecehan seksual

Baca juga: D.O EXO tulis lagu debut solo "Rose"

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021