Jakarta (ANTARA) - Pilihan lima berita lifestyle pada Sabtu (24/7) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari enm cara menjaga keamanan akun Twitter hingga resensi film "Kingdom: Ashin".
1. Jaga keamanan akun Twitter dengan enam cara ini
Keseruan menggunakan media sosial, seperti Twitter, seringkali membuat pengguna lengah menjaga privasi dan kemanan mereka.
Platform tersebut memiliki sejumlah fitur keamanan yang bisa dimanfaatkan penggunanya. Berikut ini enam cara yang bisa digunakan untuk menjaga keamanan akun.
2. Kemenparekraf fokuskan tujuh aspek pengembangan di Desa Wisata
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan ada tujuh aspek dalam desa wisata yang akan jadi fokus pengembangan Kemenparekraf dalam upaya memastikan desa wisata sebagai salah satu motor penggerak perekonomian masyarakat.
3. Mengenal gejala stres pada anak
Rasa khawatir dan cemas tidak hanya dirasakan oleh orangtua saat pandemi COVID-19, anak-anak pun bisa menunjukkan gejala stres yang sayangnya sering diabaikan.
Psikolog klinis anak dan keluarga dari Good Doctor, Samanta Elsener mengatakan bahwa anak tidak seperti orang dewasa yang dapat mengungkapkan perasaannya dengan mudah. Oleh karenanya, orangtua harus peka terhadap perubahan perilaku anak.
4. "Kingdom: Ashin", sebuah dendam dan sejarah wabah zombie
"Kingdom: Ashin of the North" yang telah lama dinantikan akhirnya tayang, episode spesial berdurasi 92 menit ini akan mengungkap sejarah wabah zombie yang meresahkan di musim pertama dan kedua "Kingdom".
5. Rolls-Royce berikan kit mobil Greenpower untuk desainer muda
Rolls-Royce Motor Cars mengumumkan bahwa Sofia, pemenang regional Inggris dalam Kompetisi Desainer Muda global marque yang diadakan pada tahun 2020, telah diberi kesempatan lagi dengan Rolls-Royce – kit mobil (car kit) Greenpower baru yang lengkap untuk dirancang dan dibangun.
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021