Liverpool (ANTARA News) - Pelatih Liverpool Roy Hudgson berharap Dirk Kuyt bisa kembali bermain dalam beberapa pekan ini meskipun pemain depan asal Belanda itu khawatir dirinya akan absen beberapa bulan karena cedera.

Kuyt mengalami cedera enkel setelah terjatuh saat menang bertanding melawan Swedia pada kualifikasi Euro 2012 di pertengahan pekan lalu.

Pemain berusia 30 tahun itu mengakui dirinya bakal absen hingga tahun depan, namun Hodgson yakin pemain itu akan bisa kembali beraksi lagi dalam satu bulan ini menyusul hasil pemeriksaan tim medis klub pada Kamis.

"Rumor yang beredar mengatakan pemain asal Belanda itu bakal absen lama beberapa bulan," kata Hodgson.

"Tapi dokter kami menyatakan optimistis, dan menyatakan mungkin hanya satu bulan, dan bahkan jika beruntung bisa hanya tiga pekan istirahat," katanya.

"Dia memang cedera enkel serius dan juga ototnya sobek, dan kami akan mengistirahatkan dia untuk beberapa pertandingan itu sudah pasti," katanya dikutip AFP.

(A020/Z002/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010