Malang (ANTARA News) - Perusahaan properti Ijen Nirwana Residence yang juga merupakan satu grup dengan PT Bakrieland Development, Kamis, secara resmi mensponsori tim sepak bola Arema Indonesia.

Media Officer Arema Sudarmadji dalam keterangan persnya di kawasan Ijen Nirwana Residence, Kota Malang, Jawa Timur, mengatakan, dengan bergabungnya perusahaan properti itu, Tim Arema resmi mempunyai tiga sponsor dalam kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) 2010-2011.

Ketiganya yakni, Ijen Nirwana Residence yang akan diletakkan pada dada utama kostum pemain, lalu Lotto yang diletakan di atasnya, kemudian di belakang kostum pemain yakni Honda MPM Malang.

"Dengan bergabungnya Ijen Nirwana ini, maka tiga sponsor resmi bermitra dengan Arema musim ini. Dengan kegiatan ini, diharapkan bisa membina hubungan baik dengan sponsor bersangkutan dan untuk menarik sponsor lainnya," katanya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Arema Indonesia, Muhammad Nur, menyambut baik langkah perusahaan properti tersebut masuk sebagai sponsor tim Arema, sebab masuknya sponsor ke tim berdampak positif bagi Arema dalam menjalani kompetisi ISL.

"Ijen Nirwana merupakan perusahaan yang berkembang di Malang, harapannya dapat pula merangsang bagi pengusaha lokal, maupun perusahaan-perusahan besar yang kebetulan berdomisili di Malang dapat mengikuti langkah Ijen Nirwana untuk turut andil mengembangkan Arema Indonesia," katanya.

Ia menjelaskan, kerjasama dengan perusahaan properti ini diharapkan mampu mengeksistensikan Arema Indonesia sebagai klub profesional.

"Seperti halnya klub di Eropa, Arema Indonesia mencoba mulai menapaki profesionalisme dengan menawarkan kerjasama saling menguntungkan," katanya.

Muhammad Nur menjelaskan, tim Arema sangat terbuka bagi pihak sponsor manapun untuk berkontribusi dengan Arema Indonesia, dengan tujuan yang sama, yakni mengeksistensikan Arema Indonesia.

"Tidak hanya di Malang, tapi juga di level Asia Yayasan Arema juga sangat terbuka untuk diberikan saran dan masukan, guna menggali semua potensi termasuk dalam hal perbaikan-perbaikan manajemen, untuk membangun kepercayaan kepada para calon sponsorhip untuk bergabung bersama Arema Indonesia," katanya.(*)

ANT/F002

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010