Jakarta (ANTARA) - Daging berlemak meski enak tapi ruoanya harus dibatasi di momen- momen masih terasanya Idul Adha untuk cegah kolesterol.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memantau ancaman siber Candiru yang belakangan ini diberitakan menyasar aktivis, politikus hingga jurnalis di berbagai negara.

Serta masih banyak informasi yang dibagikan pada Selasa (20/7) kemarin dan masih menarik untuk disimak, selengkapnya:

1.Batasi asupan daging kurban demi cegah diserang kolesterol jahat

Para ahli kesehatan mengingatkan khususnya pada orang yang memiliki penyakit kronis seperti diabetes, penyakit kardiovaskular dan hipertensi membatasi asupan daging kurban saat Idul Adha.

2.Dewa Budjana kolaborasi dengan musisi dunia garap "Naurora"

Gitaris Dewa Budjana merilis “Naurora”, album yang penggarapannya melibatkan sejumlah musisi ternama dunia.

3.Ikuti anjuran PPKM, Armand Maulana rayakan Idul Adha sendirian

Armand Maulana akan merayakan Hari Raya Idul Adha tahun ini tanpa berkumpul dengan keluarga, termasuk anak dan istrinya, demi mengikuti anjuran pemerintah terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.


4.Jeep pertahankan mesin V8 dan mengurangi produksi diesel pada 2030

Jeep dikabarkan akan meninggalkan mesin pembakar konvensional pada 2030 mendatang, karena kebanyakan kendaraan sudah beralih ke teknologi listrik dan juga hybrid,

5.Kominfo awasi spyware Candiru

Perusahaan siber dari Israel bernama Candiru itu diketahui. membuat dan menjual perangkat lunak yang bisa menembus pertahanan Windows. Spyware Candiru ini disebar ke seluruh dunia, menargetkan organisasi masyarakat diantaranya kelompok pembangkang di Saudi dan media beraliran kiri di Indonesia.

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021