Pacitan (ANTARA News) - Polisi bersama tim SAR (search and rescue) telah menemukan jasad pekerja asing asal China yang hilang dihempas ombak pantai selatan di sekitar proyek PLTU Sudimoro, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Rabu (6/10).

Kasat Polair Pacitan Aiptu Yahudi mengatakan, korban yang diidentifikasi bernama Zhang Jung Ling (42) ditemukan mengambang sekitar 2 mil dari lokasinya tenggelam.

"Lokasinya (ditemukan) tidak jauh dari tempat pelelangan ikan (TPI) Karang Turi," katanya mengkonfirmasi.

Saat pertama kali ditemukan anggota SAR sekitar pukul 08.00 WIB, kondisi tubuh korban mulai membusuk dan membengkak sehingga sangat sulit dikenali lagi.

Beruntung pakaian yang dikenakannya masih utuh sehingga polisi maupun tim SAR yang mengevakuasi bisa memastikan bahwa mayat terapung itu adalah Zhang Ju Ling.

"Kami langsung bisa memastikan itu Zhang karena pakaian yang dikenakan sama persis seperti yang dikenakan korban sebelum tenggelam," kata Yahudi menambahkan.

Regu pencari yang terdiri dari tim gabungan SAR, polisi, dan nelayan sebenarnya telah mencari jasad Zhang Jung Ling sejak enam hari lalu.

Namun upaya pencarian tidak segera membuahkan hasil karena terkendala cuaca buruk.

Selain itu, Zhang yang dilaporkan tenggelam terseret ombak pantai selatan sejak Rabu (6/10) malam diduga terseret pusaran arus bawah yang ada di Pantai Sudimoro sehingga membuatnya tak kunjung muncul ke permukaan.

Upaya pencarian korban hampir saja dihentikan ketika secara tidak sengaja salah seorang anggota tim SAR mengidentifikasi benda asing mengapung tak jauh dari TPI Karangturi.

"Tim SAR langsung bergerak mendekati benda asing tadi yang ternyata adalah korban yang sedang kami cari.

Setelah berhasil dievakuasi, mayat korban kemudian langsung dibawa ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Pacitan untuk dilakukan outopsi.

Seorang perwakilan dari perusahaan tempat korban bekerja juga tampak menunggu di depan kamar mayat.

Menurut Yahudi, usai di outopsi nanti, rencananya jasad Ling kemudian akan dibawa ke Solo (Jawa Tengah) untuk diperabukan.

"Nanti, jenazah akan dikremasi lebih dahulu sebelum diterbangkan ke negaranya," jelasnya.

Zhang Jung Ling tenggelam pada Rabu (6/10) petang setelah tergulung ombak.

Saat itu, korban bersama salah satu rekannya yang bekerja di PT Ziangzu, Machi Ceng (35) tengah memancing di tepi pantai yang berdekatan dengan lokasi proyek PLTU Sudimoro.

Ketika tengah mencari ikan itu tiba-tiba ombak datang menghantam. Machi Ceng selamat setelah sempat lari menjauh.

(ANT-130/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010